KARAKTERISTIK MORFOLOGI PADA PENDERITA KARSINOMA PAYUDARA DENGAN RESEPTOR ESTROGEN POSITIF DAN RESEPTOR ESTROGEN NEGATIF BERDASARKAN ULTRASONOGRAFI GRAY SCALE DAN DOPPLER = MORPHOLOGY OF POSITIVE AND NEGATIVE ESTROGEN RECEPTORS IN BREAST CARCINOMA USING GRAY SCALE AND DOPPLER ULTRASONOGRAPHY


INDRIYANI, WENDA ANASTASIA (2019) KARAKTERISTIK MORFOLOGI PADA PENDERITA KARSINOMA PAYUDARA DENGAN RESEPTOR ESTROGEN POSITIF DAN RESEPTOR ESTROGEN NEGATIF BERDASARKAN ULTRASONOGRAFI GRAY SCALE DAN DOPPLER = MORPHOLOGY OF POSITIVE AND NEGATIVE ESTROGEN RECEPTORS IN BREAST CARCINOMA USING GRAY SCALE AND DOPPLER ULTRASONOGRAPHY. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
19_C112214209_Spesialis(FILEminimizer) cover.jpg

Download (443kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
19_C112214209_Spesialis(FILEminimizer) 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
19_C112214209_Spesialis(FILEminimizer) dapus-lam.pdf

Download (843kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
19_C112214209_Spesialis(FILEminimizer).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

WENDA ANASTASIA INDRIYANI. Karakteristik Morfologi pada Penderita Karsinoma Payudara dengan Reseptor Estrogen Positif dan Reseptor Estrogen Negatif Berdasarkan Ultrasonografi Gray Scale dan Doppler (dibimbing oleh Mirna Muis dan Muhammad Ilyas).
Tujuan: Penelitian ini bertujuan mengetahui karakteristik morfologi dan vaskularisasi karsinoma payudara dengan reseptor estrogen positif dan negatif berdasarkan ultrasonografi gray scale dan doppler.
Metode: Penelitian ini dilakukan di Bagian Radiologi RS Wahidin Sudirohusodo dan RS Pendidikan Universitas Hasanuddin Makassar pada Oktober 2018 sampai dengan Februari 2019. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif dengan metode kajian potong lintang. Analisis data menggunakan statistik melalui uji diagnostik chi-square dan Mann-Whitney. Sampel penelitian sebanyak 40 orang dengan karsinoma payudara.
Hasil: Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan rata-rata yang signifikan (p<0,05) pada morfologi akustik posterior antara reseptor estrogen positif dan negatif karena akustik posterior shadowing dominan pada reseptor estrogen positif, sedangkan akustik posterior enhancement dominan pada reseptor estrogen negatif. Morfologi akustik posterior ini hanya dapat dinilai dengan menggunakan ultrasonografi gray scale.
Kata kunci: karsinoma payudara, reseptor estrogen, ultrasonografi gray scale, ultrasonografi doppler

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 13 Jul 2021 01:29
Last Modified: 13 Jul 2021 01:29
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/4919

Actions (login required)

View Item
View Item