Pembatalan Sertifikat Hak Milik Atas Tanah Karena Cacat Administrasi = Cancellation Of Land Title Certificate Ownership Due To Administrative Defects


MUNTAZAH, NABILA (2024) Pembatalan Sertifikat Hak Milik Atas Tanah Karena Cacat Administrasi = Cancellation Of Land Title Certificate Ownership Due To Administrative Defects. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
B011201086_skripsi_08-10-2024 cover1.png

Download (408kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
B011201086_skripsi_08-10-2024 1-2(FILEminimizer).pdf

Download (555kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
B011201086_skripsi_08-10-2024 dp(FILEminimizer).pdf

Download (417kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
B011201086_skripsi_08-10-2024(FILEminimizer).pdf
Restricted to Repository staff only until 26 March 2027.

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

NABILA MUNTAZAH (B011201086) dengan judul “Pembatalan Sertifikat Hak Milik Atas Tanah Karena Cacat Administrasi” dibimbing oleh Sri Susyanti Nur sebagai Pembimbing Utama dan Andi Suci Wahyuni sebagai Pembimbing Pendamping. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menentukan kekuatan mengikat terhadap putusan PTUN dalam pembatalan sertifikat hak atas tanah dengan penggunaan peraturan yang telah dicabut dan dinyatakan tidak berlaku dan untuk menganalisis serta menguraikan implikasi hukum cacat administrasi terhadap keabsahan/keberlakuan sertifikat hak milik atas tanah. Penelitian ini menggunakan tipe penelitian hukum empiris. Lokasi penelitian di Pengadilan Tata Usaha Negara Kota Makassar dan Kantor Pertanahan Kota Makassar. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara kepada Hakim Pengadilan Tata Usaha Negara Kota Makassar dan Kepala Seksi Pengendalian dan Penanganan Sengketa Kantor Pertanahan Kota Makassar untuk memperoleh data primer dan studi kepustakaan untuk memperoleh data sekunder. Data-data yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan teknik analisis data kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) kekuatan mengikat terhadap putusan PTUN dalam pembatalan sertifikat hak atas tanah dengan penggunaan peraturan yang telah dicabut dan dinyatakan tidak berlaku tetap dianggap sah dan mengikat para pihak berdasarkan asas pengujian ex-tunc dan asas erga omnes. (2) Implikasi hukum cacat administrasi terhadap keabsahan/keberlakuan sertifikat hak milik atas tanah berdasarkan bentuk cacat administrasi yang terjadi, ada bentuk cacat administrasi yang sifatnya dapat diperbaiki tanpa membatalkan sertifikat dan ada bentuk cacat administrasi yang sifatnya merugikan pihak lain sehingga menimbulkan gugatan di pengadilan dan jika terbukti adanya cacat administrasi berdasarkan putusan pengadilan maka sertifikat tersebut tidak sah dan dinyatakan tidak berlaku.

Keyword : Cacat Administrasi; Hak Milik; Pembatalan Sertifikat

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Administrative Defects; Certificate Cancellation; Land Rights
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Rasman
Date Deposited: 08 Apr 2025 06:50
Last Modified: 08 Apr 2025 06:50
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/45410

Actions (login required)

View Item
View Item