Peranan Modal Sosial pada Kelompok Tani Jagung (Studi Kasus Kelompok Tani Jagung Sipatokkong Desa Lamakkaraseng Kecamatan Ulaweng Kabupaten Bone). = The Role Of Social Capital In Corn Farming Groups (Case Study Of Sipatokkong Corn Farmer Group, Lamakkaraseng Village, Ulaweng District, Bone District).


FATIMAH, FATMA SRI (2024) Peranan Modal Sosial pada Kelompok Tani Jagung (Studi Kasus Kelompok Tani Jagung Sipatokkong Desa Lamakkaraseng Kecamatan Ulaweng Kabupaten Bone). = The Role Of Social Capital In Corn Farming Groups (Case Study Of Sipatokkong Corn Farmer Group, Lamakkaraseng Village, Ulaweng District, Bone District). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
G021191011_skripsi_04-04-2024 cover1.png

Download (149kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
G021191011_skripsi_04-04-2024 1-2(FILEminimizer).pdf

Download (452kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
G021191011_skripsi_04-04-2024 dp(FILEminimizer).pdf

Download (449kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
G021191011_skripsi_04-04-2024(FILEminimizer).pdf
Restricted to Repository staff only until 5 March 2027.

Download (880kB)

Abstract (Abstrak)

FATMA SRI FATIMAH. G021191011. Peranan Modal Sosial pada Kelompok Tani Jagung (Studi Kasus Kelompok Tani Jagung Sipatokkong Desa Lamakkaraseng Kecamatan Ulaweng Kabupaten Bone). Pembimbing: DARMAWAN SALMAN dan NURDIN LANUHU. Kelompok tani merupakan kumpulan petani/peternak/pekebun yang dibentuk oleh para petani atas dasar kesamaan kepentingan, kesamaan kondisi lingkungan sosial, ekonomi, dan sumberdaya, kesamaan komoditas dan keakraban untuk meningkatkan dan mengembangkan usaha anggota. Kelompok tani ini kemudian dijadikan wadah bagi para petani di desa untuk saling berkomunikasi guna mencapai tujuan bersama. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan unsur-unsur modal sosial yang bekerja dalam kelompok tani serta peranan modal sosial tersebut dalam berjalannya fungsi kelompok tani sebagai kelas wadah belajar, wahana kerja sama dan sebagai unit produksi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode studi kasus dengan teknik analisis berupa deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bentuk modal sosial yang di manfaatkan petani dalam aktivitas usaha tani yaitu modal sosial bonding, modal sosial bridging dan modal sosial linking dalam berjalannya fungsi kelompok tani sebagai kelas wahana pembelajaran, wahana kerja sama dan sebagai unit produksi. Adapun bentuk peran modal sosial yang terjadi yaitu kerja sama yang terjalin dengan baik, penerapan ilmu yang diperoleh petani dan koordinasi antara petani dengan penyuluh. Berbagai bentuk modal sosial yang berperan ini saling berhubungan dan saling melengkapi dalam berjalannya usaha tani dalam fungsi kelompok tani. Kata kunci: kelompok tani, modal sosial, peran modal sosial.

Keyword : kelompok tani, modal sosial, peran modal sosial.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Farmer groups; social capital; the role of social capital.
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: Rasman
Date Deposited: 06 Mar 2025 02:45
Last Modified: 06 Mar 2025 02:45
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/44924

Actions (login required)

View Item
View Item