Analisis Perbandingan Jenis Konduktor Saluran Transmisi Tegangan Tinggi 150 kV (Studi Kasus PT Vale Indonesia Sorowako)


As'ad Fadhal, Muh. (2024) Analisis Perbandingan Jenis Konduktor Saluran Transmisi Tegangan Tinggi 150 kV (Studi Kasus PT Vale Indonesia Sorowako). Skripsi thesis, UNIVERSITAS HASANUDDIN.

[thumbnail of D041201061_skripsi_17-10-2024 bab 1-2.pdf] Text
D041201061_skripsi_17-10-2024 bab 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of D041201061_skripsi_17-10-2024 cover1.jpg]
Preview
Image
D041201061_skripsi_17-10-2024 cover1.jpg

Download (250kB) | Preview
[thumbnail of D041201061_skripsi_17-10-2024 DP.pdf] Text
D041201061_skripsi_17-10-2024 DP.pdf

Download (194kB)
[thumbnail of D041201061_skripsi_17-10-2024.pdf] Text
D041201061_skripsi_17-10-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 9 October 2026.

Download (4MB)

Abstract (Abstrak)

Listrik telah menopang banyak sekali kebutuhan-kebutuhan manusia dan mempermudah segala aktivitas manusia. Salah satu sektor yang sangan membutuhkan listrik adalah sektor industri pertambangan seperti PT. Vale Indonesia. Sektor industri ini perlu untuk menjaga kualitas penyaluran daya listriknya agar dapat bekerja secara optimal. Salah satu Upaya yang dapat dilakukan PT. Vale Indonesia adalah melakukan penggantian konduktor dengan konduktor yang lebih baik. Dalam penggantian konduktor tentunya kita perlu melakukan perbandingan dengan konduktor lain. Umumna akan dipilih konduktor dengan kuat hantar arus yang sama dan luas penampang yang sama. Perbandingan pertama yang bisa dilakukan adalah melihat rugi daya yang dihasilkan. ACCC Brussels memiliki rugi daya terendah dibandingkan dengan konduktor lain karena penjumlahan rugi korona dan rugi resistannya adalah yang terendah. Karena rugi daya nya kecil maka efisiensi yang konduktor tergolong tinggi. Untuk jatuh tegangan ACCC Brussels juga merupakan yang terendah karena impedansi saluran yang terkecil. Kemudian untuk nilai andongan terkecil adalah ACCC Copenhagen karena merupakan konduktor yang paling ringan sehingga nilai panjang konduktor terpasangnya adalah yang terpendek. Dalam aspek ekonomis, kerugian daya kWh dalam rupiah terkecil adalah ACCC Brussels karena memiliki efisiensi penyaluran daya yang paling baik. Kemudian untuk biaya pemasangan konduktor termurah adalah AAC Lilac karena harga per-meternya yang paling murah dibandingkan dengan konduktor lain. Untuk secara umum, konduktor yang paling unggul adalah ACCC Brussels. Konduktor tersebut dapat menjadi salah satu pertimbangan PT Vale Indonesia jika akan dilakukan penggantian jenis konduktor. Walaupun biaya pemasangan bukan yang termurah, tetapi untuk jangka panjang masih menjadi pilihan terbaik mengingat jatuh tegangan nya kecil dan efisiensi penyaluran tinggi yang membuat nilai kerugian ekonomis untuk daya terbuang tergolong kecil.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions (Program Studi): Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Unnamed user with username pkl2
Date Deposited: 16 Apr 2025 01:49
Last Modified: 16 Apr 2025 01:49
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/43907

Actions (login required)

View Item
View Item