Nurzakiah, Nurzakiah (2023) Efektivitas Pelayanan IMB Terhadap Pembangunan Cafe di Kota Makassar = Effectiveness of Building Permit (IMB) Services on Cafe Development in the City of Makassar. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
![[thumbnail of Cover]](/43906/1.hassmallThumbnailVersion/B021191090_skripsi_24-01-2024%20cover1.png)

B021191090_skripsi_24-01-2024 cover1.png
Download (132kB) | Preview
![[thumbnail of Bab 1-2]](/style/images/fileicons/text.png)
B021191090_skripsi_24-01-2024 1-2(FILEminimizer).pdf
Download (804kB)
![[thumbnail of Dapus]](/style/images/fileicons/text.png)
B021191090_skripsi_24-01-2024 dp(FILEminimizer).pdf
Download (407kB)
![[thumbnail of Full Text]](/style/images/fileicons/text.png)
B021191090_skripsi_24-01-2024(FILEminimizer).pdf
Restricted to Repository staff only until 24 February 2027.
Download (1MB)
Abstract (Abstrak)
NURZAKIAH (B021191090) dengan judul skripsi EFEKTIVITAS PELAYANAN IMB TERHADAP PEMBANGUNAN CAFE DI KOTA MAKASSAR. Dibimbing oleh Zulkifli Aspan sebagai Pembimbing Utama dan Eka Merdekawati Djafar sebagai Pembimbing Pendamping. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui efektivitas pelayanan IMB terhadap pembangunan cafe di Kota Makassar. Serta untuk mengetahui faktor penghambat pelayanan IMB terhadap pembangunan cafe di Kota Makassar. Tipe penelitian yang digunakan adalah hukum empiris. Populasi pegawai Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) dan tiga orang pelaku usaha cafe. Lokasi penelitian kantor Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) dan tiga tempat usaha cafe. Bahan hukum yang digunakan primer dan sekunder. Analisis data penelitian dengan cara kualitatif yaitu tata cara penelitian yang menghasilkan data deskriptif, yaitu apa yang dinyatakan oleh informan secara tertulis atau lisan, dan perilaku nyata. Hasil penelitian ini adalah, (1) DPMPTSP telah melakukan evaluasi yang bertujuan untuk mengetahui apa yang menjadi kekurangan ketika melakukan pelayanan kepada masyarakat agar kedepannya pelayanan kepada masyarakat dapat efektif. Dari hasil evaluasi tersebut pihak DPMPTSP perlahan sudah mengalami kemajuan yang ditandai dengan semakin banyaknya masyarakat yang mulai memahami mengenai pengurusan IMB di Kantor Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Makassar. (2) Faktor penghambat pelayanan yaitu dari pihak pemilik cafe yang lambat untuk melengkapi dokumen yang diperlukan oleh pihak DPMPTSP. Hal ini bisa disebabkan karena kurangnya sosialisasi dari pihak DPMPTSP kepada masyarakat yang belum semuanya paham dan mengerti tentang apa yang menjadi persyaratan dalam pengurusan IMB khsusnya bagi pelaku usaha cafe.
Keyword : Efektivitas; IMB; Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu; Cafe
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Effectiveness, IMB, One Stop Investment and Integrated Services Service, Cafe. |
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Hukum > Hukum Administrasi Negara |
Depositing User: | Rasman |
Date Deposited: | 09 Apr 2025 02:13 |
Last Modified: | 09 Apr 2025 02:13 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/43906 |