Apriansyah, Muhammad Dian (2024) IDENTIFIKASI GERAKAN TANAH BERDASARKAN DATA RESISTIVITAS PADA CLUSTER “X” LAPANGAN PANASBUMI PT. PERTAMINA GEOTHERMAL ENERGY AREA KAMOJANG = MASS MOVEMENT IDENTIFICATION BASED ON RESISTIVITY DATA IN CLUSTER "X" OF GEOTHERMAL FIELD PT. PERTAMINA GEOTHERMAL ENERGY KAMOJANG AREA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS HASANNUDDIN.
![[thumbnail of D061191053_skripsi_09-01-2025 bab 1-2.pdf]](/style/images/fileicons/text.png)
D061191053_skripsi_09-01-2025 bab 1-2.pdf
Download (1MB)
![[thumbnail of D061191053_skripsi_09-01-2025 cover1.jpg]](/43882/2.hassmallThumbnailVersion/D061191053_skripsi_09-01-2025%20cover1.jpg)

D061191053_skripsi_09-01-2025 cover1.jpg
Download (257kB) | Preview
![[thumbnail of D061191053_skripsi_09-01-2025 dp.pdf]](/style/images/fileicons/text.png)
D061191053_skripsi_09-01-2025 dp.pdf
Download (3MB)
![[thumbnail of D061191053_skripsi_09-01-2025.pdf]](/style/images/fileicons/text.png)
D061191053_skripsi_09-01-2025.pdf
Restricted to Repository staff only until 21 February 2027.
Download (5MB)
Abstract (Abstrak)
PT. Pertamina Geothermal Energy, Area Kamojang, merupakan salah satu perusahaan panasbumi yang beroperasi di Kamojang, Desa Laksana, Kecamatan Ibun, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat. Secara geografis, lokasi penelitian terletak antara 7°07’30” - 7°09’30” Lintang Selatan dan 107°46’00” - 107°48’30” Bujur Timur. Daerah Kamojang tersusun atas batuan gunungapi Guntur-Pangkalan dan Kendang (Qgpk/Qko) yang berumur Kuarter, dimana ketika terjadi pelapukan batuan maka daerah penelitian berpotensi terjadinya bencana geologi atau geohazard. Kegiatan penelitian bertujuan untuk mengetahui jenis soil bawah permukaan berdasarkan penampang data resistivitas, dan data soil permukaan pada daerah penelitian, serta identifikasi potensi bencana geologi berdasarkan lapisan soil, geometri lereng, dan penampang geolistrik pada daerah penelitian. Data penelitian berupa data resistivitas bawah permukaan, geometri lereng, dan soil permukaan. Data resistivitas didapatkan dengan alat pengukuran resistivitas di lapangan menggunakan konfigurasi wenner-schlumberger pada setiap lintasan dan hasil data pengukuran lapangan diolah menggunakan perangkat lunak ZondRes2d. Jenis soil permukaan didapatkan dengan pengambilan sampel soil setiap titik elektroda lintasan pengukuran dan dianalisis jenis soil permukaan menggunakan klasifikasi Unified Soil Classification System (USCS).
Berdasarkan penelitian di simpulkan bahwa setiap lintasan pengukuran teridentifikasi memiliki potensi tanah longsor. Namun pada daerah sekitar crossing lintasan 3 dengan lintasan 1 memiliki potensi paling besar dengan lereng yang memiliki slope 25°-30° dimana lereng tersebut termasuk kondisi lahan rawan terjadinya erosi dan tanah longsor dan sudah terjadi jenis gerakan tanah tipe rayapan/creep, jika lereng tersebut mengalami shear failure kemungkinan tipe gerakan tanah yang terjadi yaitu translational dengan lapisan CH sebagai bidang gelincir dan lapisan GM(s) & GM sebagai material longsoran.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Geolistrik, resistivitas, bencana geologi, wenner, schlumberger. |
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Teknik > Teknik Geologi |
Depositing User: | Unnamed user with username pkl2 |
Date Deposited: | 14 Apr 2025 00:43 |
Last Modified: | 14 Apr 2025 00:50 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/43882 |