REFORMULASI SISTEM PEMBINAAN PEMASYARAKATAN NARAPIDANA NARKOTIKA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN


Andi, Drie Gunawan Putra Haryuni (2025) REFORMULASI SISTEM PEMBINAAN PEMASYARAKATAN NARAPIDANA NARKOTIKA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN. Disertasi thesis, Universitas Hasanuddin Makassar.

[thumbnail of B013202002_disertasi_15-01-2025 bab 1-2.pdf] Text
B013202002_disertasi_15-01-2025 bab 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of B013202002_disertasi_15-01-2025 cover1.jpg]
Preview
Image
B013202002_disertasi_15-01-2025 cover1.jpg

Download (256kB) | Preview
[thumbnail of B013202002_disertasi_15-01-2025 dp.pdf] Text
B013202002_disertasi_15-01-2025 dp.pdf

Download (65kB)
[thumbnail of B013202002_disertasi_15-01-2025.pdf] Text
B013202002_disertasi_15-01-2025.pdf
Restricted to Repository staff only until 17 February 2027.

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

ANDI DRIE GUNAWAN, Reformulasi Sistem Pembinaan Narapidana Narkotika Di Lembaga Pemasyarakatan, dibimbing oleh H.M. Said Karim, Muhadar, dan Haeranah.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hakikat pembinaan narapidana narkotika, dan pelaksanaan sistem pembinaan narapidana narkotika di Lembaga pemasyarakatan, serta untuk menemukan konsep pembinaan yang ideal terhadap narapidana narkotika dilembaga pemasyarakatan.
Penelitian ini menggunakan penelitian normatif-empiris dengan pendekatan perundang-undangan, filosofis, perbandingan, dan konseptual. Penelitian menggunakan data Primer berdasarkan penelitian di Lembaga pemasyarakatan (Wawancara), dan didukung oleh penelitian menggunakan data sekunder (pustaka, perundang-undangan, hingga internet research). Data dianalisis secara kualitatif kemudian diolah dan dianalisis sehingga memperoleh Kesimpulan terhadap permasalahan.
Hasil Penelitian menunjukkan bahwa (1) hakikat pembinaan bagi narapidana narkotika dilembaga pemasyarakatan merupakan upaya pembinaan dan resosialisasi oleh pihak Lembaga pemasyarakatan untuk membantu narapidana dalam memperbaiki diri dan kembali menjadi anggota masyarakat yang produktif, (2) Implementasi pembinaan narapidana narkotika di lembaga pemasyarakatan sudah terstruktur namun belum efektif dikarenakan terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi seperti peraturan yang mengatur, tolak ukur keberhasilan pembinaan, kurangnya partisipasi masyarakat, dan kapasitas Lembaga pemasyarakatan, (3) Undang-undang Nomor 22 tahun 2022 tentang pemasyarakatan perlu direformulasi terkait pengklasifikasian program pembinaan yang akan diberikan terhadap narapidana pengedar narkotika, adapun yang dapat menjadi kebaharuan dari model pembinaan narapidana pengedar narkotika yaitu dengan menggunakan model pembinaan Phoenix yang berasal dari Inggris.

Item Type: Thesis (Disertasi)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Unnamed user with username pkl2
Date Deposited: 13 Mar 2025 05:43
Last Modified: 13 Mar 2025 05:43
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/43439

Actions (login required)

View Item
View Item