Atika Basri, Alya (2025) DAMPAK KEPEMILIKAN MODAL SOSIAL TERHADAP KEBERLANGSUNGAN USAHA TAHU DAN TEMPE SUMBER REZEKI DI KECAMATAN BARRU KABUPATEN BARRU. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin Makassar.
![[thumbnail of G021201138_skripsi_27-12-2024 bab 1-2.pdf]](/style/images/fileicons/text.png)
G021201138_skripsi_27-12-2024 bab 1-2.pdf
Download (862kB)
![[thumbnail of G021201138_skripsi_27-12-2024 cover1.jpg]](/43015/2.hassmallThumbnailVersion/G021201138_skripsi_27-12-2024%20cover1.jpg)

G021201138_skripsi_27-12-2024 cover1.jpg
Download (311kB) | Preview
![[thumbnail of G021201138_skripsi_27-12-2024 dp.pdf]](/style/images/fileicons/text.png)
G021201138_skripsi_27-12-2024 dp.pdf
Download (105kB)
![[thumbnail of G021201138_skripsi_27-12-2024.pdf]](/style/images/fileicons/text.png)
G021201138_skripsi_27-12-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 12 February 2027.
Download (1MB)
Abstract (Abstrak)
Latar Belakang, salah satu komponen penting yang perlu diperhatikan dalam sebuah usaha adalah terjadinya relasi dan interaksi yang positif antar pemangku kepentingan. Selama ini pemilik usaha Sumber Rezeki sudah menerapkan modal sosial, salah satu bentuk modal sosial yang sudah diterapkan ialah adanya inspirasi dan motivasi yang diberikan dari orang tuanya sehingga pemilik juga dapat terjun dan menekuni bisnis yang ia jalani sekarang. Hal ini membuktikan adanya bonding yang terjadi pada usahanya tersebut. Keberhasilan sebuah usaha tidak terlepas dari peran modal sosial dimana modal sosial sangat berpengaruh terhadap perkembangan sebuah bisnis. Tidak selamanya sebuah usaha akan terus sukses dan berkelanjutan. Oleh sebab itu diperlukan pendekatan modal sosial agar usaha yang dilakukan tetap berlangsung. Tujuan, penelitian ini bertujuan untuk menganalisis modal sosial yang dimiliki pemilik usaha Sumber Rezeki yang dilihat dari bentuk-bentuk modal sosial bonding, bridging, dan lingking serta menganalisis dampak kepemilikan modal sosial terhadap keberlangsungan usaha Sumber Rezeki. Metode, penelitian ini menggunakan metode studi kasus yang melibatkan interkasi langsung antara peneliti dan informan dengan teknik analisis berupa pendekatan kualitatif. Hasil, pada usaha Sumber Rezeki, menunjukkan bahwa tiga tipologi modal sosial telah terjalin dengan baik, yaitu bonding, bridging, dan linking social capital. Ketiganya merupakan satu kesatuan yang saling berhubungan dan saling melengkapi serta berperan penting dalam keberlangsungan usaha Sumber Rezeki, membentuk fondasi yang solid untuk keberlangsungan usaha. Kepemilikan modal sosial di Sumber Rezeki memberikan dampak positif dalam semua aspek keberlangsungan usaha, mulai dari permodalan hingga pemasaran, melalui kepercayaan, kerjasama, dan dukungan dalam jaringan sosial. Modal sosial tidak hanya berfungsi sebagai jembatan untuk mengatasi tantangan tetapi juga sebagai kekuatan utama yang mendukung keberlangsungan Sumber Rezeki.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Pertanian > Agribisnis |
Depositing User: | Unnamed user with username pkl2 |
Date Deposited: | 06 Mar 2025 02:15 |
Last Modified: | 06 Mar 2025 02:15 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/43015 |