SEMUEL, VENNY SEPTIANI (2024) Hubungan Pengetahuan Dan Sikap Perawat Tentang Mobilisasi Dini Dengan Skor Risiko Dekubitus Bagi Pasien Kritis Di Ruang ICU = The Relationship Between Nurses' Knowledge and Attitudes Regarding Early Mobilization and Decubitus Risk Scores for Critical Patients in the ICU. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
![[thumbnail of Cover]](/42617/1.hassmallThumbnailVersion/R011211002_skripsi_22-11-2024%20COVER1.jpg)

R011211002_skripsi_22-11-2024 COVER1.jpg
Download (171kB) | Preview
![[thumbnail of Bab 1-2]](/style/images/fileicons/text.png)
R011211002_skripsi_22-11-2024 BAB 1-2(FILEminimizer).pdf
Download (252kB)
![[thumbnail of Dapus]](/style/images/fileicons/text.png)
R011211002_skripsi_22-11-2024 DP(FILEminimizer).pdf
Download (631kB)
![[thumbnail of Full Text]](/style/images/fileicons/text.png)
R011211002_skripsi_22-11-2024(FILEminimizer).pdf
Restricted to Repository staff only until 4 February 2027.
Download (1MB)
Abstract (Abstrak)
VENNY SEPTIANI SEMUEL. Hubungan pengetahuan dan sikap perawat tentang mobilisasi dini dengan skor risiko dekubitus bagi pasien kritis di ruang ICU (dibimbing oleh Syahrul Ningrat, Takdir Tahir, dan Abdul Majid). Latar Belakang. Dekubitus adalah masalah serius pada pasien ICU akibat tirah baring berkepanjangan, dengan prevalensi di Indonesia mencapai 15,8% hingga 38,18%. Kondisi ini dapat merusak kulit dan menyebabkan komplikasi. Imobilisasi menghambat aliran darah, menyebabkan hipoksia dan nekrosis. Mobilisasi dini penting untuk mencegah dekubitus dan menjaga fungsi fisik pasien, namun keberhasilannya tergantung pada pengetahuan dan sikap perawat. Tujuan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan dan sikap perawat mengenai mobilisasi dini dengan perubahan skor risiko dekubitus pada pasien kritis di ruang ICU. Metode. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif dengan menggunakan metode studi korelasional dengan pendekatan cross-sectional study. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner berupa pertanyaan. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah total sampling. Hasil. Uji korelasi spearmen menunjukkan bahwa tidak adanya hubungan yang signifikan antara skor pengetahuan dan sikap perawat dengan skor dekubitus pasien di ruang ICU RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo dan ICU RSUP Dr. Tadjuddin Chalid. Kesimpulan. Tidak ditemukan hubungan signifikan antara tingkat pengetahuan dan sikap perawat dengan skor risiko dekubitus pasien ICU di RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo dan di RSUP Dr. Tadjuddin Chalid. Kata kunci: mobilisasi dini; ulkus dekubitus; pengetahuan; sikap; ICU
Keyword : mobilisasi dini; ulkus dekubitus; pengetahuan; sikap; ICU.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Early mobilization; decubitus ulcer; knowledge; attitude; ICU. |
Subjects: | R Medicine > RK Dentistry |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan |
Depositing User: | Rasman |
Date Deposited: | 03 Mar 2025 01:22 |
Last Modified: | 03 Mar 2025 01:22 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/42617 |