Kualitas dan Uji Validitas Spermatozoa Sapi Bali Polled Hasil Sexing Berbasis Verifikasi Molekuler = Quality And Validation Test Gene SRY of Sexing Sperm of Bali Polled Bull With Molecular-Based Verification


NURGINA, ANDI TIFAL (2024) Kualitas dan Uji Validitas Spermatozoa Sapi Bali Polled Hasil Sexing Berbasis Verifikasi Molekuler = Quality And Validation Test Gene SRY of Sexing Sperm of Bali Polled Bull With Molecular-Based Verification. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
I012212025_tesis_22-11-2024 COVER1.jpg

Download (378kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
I012212025_tesis_22-11-2024 BAB 1-2(FILEminimizer).pdf

Download (628kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
I012212025_tesis_22-11-2024 DP(FILEminimizer).pdf

Download (319kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
I012212025_tesis_22-11-2024(FILEminimizer).pdf
Restricted to Repository staff only until 24 January 2027.

Download (975kB)

Abstract (Abstrak)

ABSTRAK ANDI TIFAL NURGINA. Kualitas dan Uji Validitas Spermatozoa Sapi Bali Polled Hasil Sexing Berbasis Verifikasi Molekuler (dibimbing oleh Hasbi, Sudirman Baco dan Ekayanti Mulyawati Kaiin). Latar Belakang. Sapi Bali polled merupakan varian sapi Bali yang tanduknya tidak tumbuh secara alami. Sapi Bali polled memiliki keunggulan menejemen pemeliharaan yang dapat menghindari kecelakaan bagi peternak maupun antar ternak akibat saling tanduk dengan sifat produktivitas tinggi yang menjadikan jenis sapi Bali ini membutuhkan perhatian lebih. Guna meningkatkan populasinya dapat dilakukan melalui teknologi sexing spermatozoa agar kelahiran jenis kelamin ternak dapat dikendalikan. Keberhasilan teknologi sexing dapat dipengaruhi oleh kualitas spermatozoa dan validasi hasilnya diamati melalui verifikasi molekuler gen SRY. Tujuan. Penelitian ini untuk mengkaji kualitas dan validitas spermatozoa sapi Bali polled hasil sexing berbasis verifikasi molekuler. Metode. Penelitian ini menggunakan spermatozoa dari tiga ekor pejantan sapi Bali polled yang dipisahkan dengan metode kolom BSA 5% dan 10%. Data yang diperoleh diolah dengan Ms. Office Excel serta dengan analisis deskriptif. Hasil. Kualitas spermatozoa tertinggi pada fraksi bawah dengan persentase motilitas 44,82-46,92%, viabilitas 60,50-61,98%, abnormalitas 15,25-16,95%, MPU 57,61-64,18%, status akrosom 83,9-87,45% dan fragmentasi DNA 98,46-99,02%. Sedangkan pada fraksi atas lebih rendah dengan persentase motilitas 31,99-43,59%, viabilitas 50,98-60,80%, abnormalitas 11,81-15,89%, MPU 55,16-57,40%, status akrosom 71,74-74,79% dan fragmentasi DNA 97-98,25%. Berat molekuler protein menunjukkan adanya pita protein yang terbentuk pada kisaran 12-70 kDa pada masing-masing fraksi serta hasil verifikasi molekuler terdapat gen SRY pada fraksi bawah yang dilihat pada pita DNA pada fraksi bawah lebih tebal dibanding pada fraksi atas. Kesimpulan. Metode sexing spermatozoa sapi Bali polled dengan medium BSA 5% dan 10% berpengaruh terhadap kualitas spermatozoa serta penggunaan metode ini belum optimal dalam memisahkan spermatozoa berkromosom X dan Y.

Keyword : Kualitas Spermatozoa, Sapi Bali Polled, Sexing, Validitas.

Item Type: Thesis (Thesis)
Uncontrolled Keywords: Sperm Quality, Polled Bali Cattle, Sexing, Validity.
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions (Program Studi): Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: Rasman
Date Deposited: 04 Feb 2025 06:16
Last Modified: 04 Feb 2025 06:16
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/42396

Actions (login required)

View Item
View Item