Peran Platelet Rich-Fibrin (PRF) dalam Proses Penyembuhan Luka Soket Pasca Ekstraksi Gigi


Hamid, Nury Azkiyah (2022) Peran Platelet Rich-Fibrin (PRF) dalam Proses Penyembuhan Luka Soket Pasca Ekstraksi Gigi. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of J011191084_skripsi_02-12-2022 cover1.png]
Preview
Image
J011191084_skripsi_02-12-2022 cover1.png

Download (203kB) | Preview
[thumbnail of J011191084_skripsi_02-12-2022 1-2.pdf] Text
J011191084_skripsi_02-12-2022 1-2.pdf

Download (645kB)
[thumbnail of J011191084_skripsi_02-12-2022 dp.pdf] Text
J011191084_skripsi_02-12-2022 dp.pdf

Download (913kB)
[thumbnail of J011191084_skripsi_02-12-2022.pdf] Text
J011191084_skripsi_02-12-2022.pdf

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Latar Belakang: Tindakan ekstraksi atau pencabutan gigi adalah suatu tindakan yang dirancang untuk memisahkan gigi dari jaringan lunak maupun keras yang mengelilinginya dan mengeluarkan gigi yang tidak dapat lagi dilakukan perawatan. Setelah tindakan pencabutan gigi, akan terbentuk luka soket gigi. Soket gigi ini sering kali memerlukan penanganan lanjut karena dapat menimbulkan masalah berupa komplikasi pasca pencabutan. Hal tersebut mendorong berbagai penelitian dalam bidang kedokteran gigi untuk mencari bahan yang dapat mempercepat penutupan luka soket pasca pencabutan gigi, maka diperlukan teknik dan prosedur pengobatan yang optimal dengan menggunakan berbagai faktor yang terlibat dalam proses penyembuhan, salah satunya yaitu penggunaan Platelet Rich Fibrin (PRF). Tujuan: Secara umum, literature review ini bertujuan untuk mengetahui peran PRF terhadap proses penyembuhan luka pasca tindakan ekstraksi gigi. Hasil: Dari jurnal yang telah di review didapatkan bahwa PRF merupakan bahan autologus yang memiliki kelebihan dalam regenerasi jaringan baik penyembuhan luka maupun regenerasi tulang yang berperan untuk menutup luka serta hemoistasis, memodulasi proses inflamasi, meningkatkan angiogenesis, epitelisasi, regenerasi jaringan dan kontrol imun. Kesimpulan: Review ini telah menunjukkan bahwa PRF memiliki peran dalam regenerasi jaringan baik penyembuhan luka maupun regenerasi tulang. Penggunaan PRF dalam penyembuhan luka soket pasca-ekstraksi menunjukkan perbaikan yang baik dalam waktu yang lebih cepat dibandingkan dengan penyembuhan yang tidak menambahkan PRF. Proses penyembuhannya pun tidak menimbulkan infeksi dan gejala lain serta tidak menunjukkan komplikasi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RK Dentistry
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 22 Jan 2025 02:12
Last Modified: 22 Jan 2025 02:12
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/41718

Actions (login required)

View Item
View Item