Sulaiman, Reizy Narhan (2024) Gambaran Tingkat Pengetahuan Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin Angkatan 2019 Mengenai Faktor Risiko Stunting pada Anak = Knowledge Level of 2019 Students of Faculty of Medicine Hasanuddin Univesity About Stunting Risk Factors on Children. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
![[thumbnail of Cover]](/41426/1.hassmallThumbnailVersion/C011191108_skripsi_06-08-2024%20cover1.jpg)

C011191108_skripsi_06-08-2024 cover1.jpg
Download (292kB) | Preview
![[thumbnail of Bab 1-2]](/style/images/fileicons/text.png)
C011191108_skripsi_06-08-2024 bab I-II(FILEminimizer).pdf
Download (714kB)
![[thumbnail of Dapus]](/style/images/fileicons/text.png)
C011191108_skripsi_06-08-2024 dp(FILEminimizer).pdf
Download (318kB)
![[thumbnail of Full Text]](/style/images/fileicons/text.png)
C011191108_skripsi_06-08-2024(FILEminimizer).pdf
Restricted to Repository staff only until 31 December 2026.
Download (919kB)
Abstract (Abstrak)
ABSTRAK Latar Belakang : Stunting ialah keadaan dimana PB/U atau TB/U < -2 Z score WHO, yang dikarenakan oleh malnutrisi kronis akibat asupan nutrisi yang tidak adekuat. Menurut WHO, persentase stunting mencapai 22,2% atau sekitar 150,8 juta balita pada tahun 2017 secara global. Indonesia berada di peringkat ke-3 dengan persentase rata-rata 36,4% dari tahun 2005-2017. Oleh karena itu, penting untuk mengkaji pengetahuan mahasiswa program studi pendidikan dokter umum terhadap faktor risiko stunting. Karena sebagai calon-calon dokter yang nantinya akan berhubungan langsung dengan pasien dan berperan penting dalam memberikan edukasi tentang faktor risiko yang dapat menyebabkan stunting. Tujuan untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin Angkatan 2019 mengenai stunting. Metode : Menggunakan metode deskriptif kategorik dengan pendekatan cross sectional, dimana data yang diambil adalah data primer berupa jawaban dari kuesioner yang berisi pertanyaan-pertanyaan untuk menilai tingkat pengetahuan terhadap faktor risiko yang dapat menyebabkan stunting Hasil : Hasil pre-test tingkat pengetahuan terbanyak mengenai stunting pada Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin Angkatan 2019 adalah baik dengan frekuensi sebanyak 62 (86,1%), kemudian tingkat pengetahuan cukup sebanyak 7 responden (9,7%) dan yang paling sedikit yaitu tingkat pengetahuan kurang sebanyak 3 responden (4,2%). Hasil post-test tingkat pengetahuan terbanyak mengenai stunting pada Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin Angkatan 2019 adalah baik dengan frekuensi sebanyak 72 (100%) dengan tingkat pengetahuan cukup dan kurang masing masing 0 (0%). Sebanyak 60 responden (86,1%) mengalami peningkatan pada nilai post-test yang dibandingkan dengan pre-test setelah diberikan materi mengenai stunting, sementara 10 responden (13,9%) lainnya tidak mengalami peningkatan pada nilai post-test.
Kata Kunci: Stunting, Tingkat Pengetahuan
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Stunting, Knowledge level. |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Kedokteran > Ilmu Kedokteran |
Depositing User: | Rasman |
Date Deposited: | 12 Jan 2025 13:27 |
Last Modified: | 12 Jan 2025 13:27 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/41426 |