Sumanti, Blessing Gloria (2023) Hubungan Beban Kerja Mental dan Stres Kerja dengan Worklife Balance Pekerja di PT. Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
K011191014_skripsi_15-12-2023 cover1.png
Download (75kB) | Preview
K011191014_skripsi_15-12-2023 1-2.pdf
Download (770kB)
K011191014_skripsi_15-12-2023 dp.pdf
Download (1MB)
K011191014_skripsi_15-12-2023.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract (Abstrak)
Beban kerja mental dan stres kerja dapat mempengaruhi worklife balance. Pekerja dengan tuntutan beban mental yang tinggi dan kesulitan dalam mengelola stress kerja yang dirasakan dapat menggangu keseimbangan pekerjaan dan kehidupan pribadinya. Worklife balance merupakan keseimbangan antara kehidupan pribadi individu dan pekerjaan agar mengurangi ketegangan dalam melakukan ativitasnya baik di kantor maupun kehidupan diluar kantor. Pengelolaan serta dukungan perusahaan terhadap worklife balance pekerja juga perlu diperhatikan agar para pekerja dapat merasakan kenyamanan saat bekerja maupun setelah bekerja.
Penelitian ini burtujuan untuk mengetahui hubungan beban kerja mental dan stres kerja dengan worklife balance pekerja di PT. Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu penelitian observasional dengan pendekatan cross sectional study dengan sampel sebanyak 160 orang pekerja di PT. Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi. Pengambilan sampel didapatkan melalui random sampling menggunakan kuesioner. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah univariat dan bivariat dengan pengolahan data menggunakan Statistical Program for Social Science (SPSS) versi 22.
Hasil penelitian menujukkan bahwa sebanyak 67 responden (41,9%) merasakan tidak seimbangnya worklife balance, sebanyak 127 responden (79,4%) merasakan stres kerja dengan keluhan sedang, dan sebanyak 111 responden (69,4%) merasakan tekanan beban kerja mental sedang. Adapun hasil uji chi-square test menujukkan ada hubungan beban kerja mental (p = 0,00) dan stres kerja (p = 0,03) dengan worklife balance dimana nilai p < p (0,05) sehingga dapat disimpulkan bahwa penelitian ini menujukkan bahwa terdapat hubungan beban kerja mental dan stres kerja dengan worklife balance pekerja di PT. Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | Nasyir Nompo |
Date Deposited: | 18 Dec 2024 01:38 |
Last Modified: | 18 Dec 2024 01:38 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/40380 |