Hubungan Indeks Massa Tubuh dengan Risiko Menderita Obstructive Sleep Apnea pada Mahasiswa Program Studi Pendidikan Dokter Umum Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin Angkatan 2020 - 2022 = The Relationship between Body Mass Index and the Risk of Suffering from Obstructive Sleep Apnea in Students of the General Practitioner Education Study Program, Faculty of Medicine, Hasanuddin University Batch 2020 - 2022


Winarso, Citra Damayanti (2023) Hubungan Indeks Massa Tubuh dengan Risiko Menderita Obstructive Sleep Apnea pada Mahasiswa Program Studi Pendidikan Dokter Umum Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin Angkatan 2020 - 2022 = The Relationship between Body Mass Index and the Risk of Suffering from Obstructive Sleep Apnea in Students of the General Practitioner Education Study Program, Faculty of Medicine, Hasanuddin University Batch 2020 - 2022. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
C011201157_skripsi_15-01-2024 cover1.png

Download (170kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
C011201157_skripsi_15-01-2024 1-2(FILEminimizer).pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
C011201157_skripsi_15-01-2024 dp(FILEminimizer).pdf

Download (755kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
C011201157_skripsi_15-01-2024(FILEminimizer).pdf
Restricted to Repository staff only until 21 November 2026.

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Obstructive sleep apnea (OSA) merupakan suatu gangguan pernapasan selama tidur berupa penurunan atau penghentian sementara aliran udara akibat hambatan secara parsial maupun total dari saluran napas bagian atas. Terdapat berbagai faktor yang berperan dalam pengembangan OSA. Obesitas adalah salah satu faktor utama yang dapat mencetuskan dan memperparah OSA yang dialami. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara indeks massa tubuh (IMT) dengan risiko menderita OSA pada mahasiswa program studi pendidikan dokter umum Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin angkatan 2020 – 2022. Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Sampel penelitian sebanyak 90 responden diperoleh melalui metode quota sampling. Setiap responden diukur berat badan, tinggi badan, dan lingkar lehernya oleh peneliti. Data diperoleh dengan cara responden mengisi kuesioner STOP – BANG dan IMT, kemudian dianalisis secara univariat dan bivariat. Hasil statistik menggunakan analisis Rank Spearman menunjukkan nilai signifikansi = 0,000 (Sig. < 0,05) dan nilai koefisien korelasi sebesar 0,534. Disimpulkan bahwa terdapat hubungan signifikan yang sedang dan searah antara derajat IMT dengan risiko menderita OSA pada mahasiswa pendidikan dokter umum fakultas kedokteran Universitas Hasanuddin dengan angkatan 2020 – 2022.

Keywords : indeks massa tubuh, obesitas, obstructive sleep apnea, perguruan tinggi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Body mass index, obesity, obstructive sleep apnea, university.
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Kedokteran > Ilmu Kedokteran
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 22 Nov 2024 01:29
Last Modified: 22 Nov 2024 01:29
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/39755

Actions (login required)

View Item
View Item