PENGARUH BERBAGAI KADAR PROTEIN DAN KARBOHIDRAT PAKAN TERHADAP SINTASAN DAN INDEKS HEPATOSOMATIK KEPITING BAKAU (Scylla olivacea) YANG DIPELIHARA DENGAN SISTEM APARTEMEN (Vertical crab house)


Hamdillah, Ainun Hazani (2024) PENGARUH BERBAGAI KADAR PROTEIN DAN KARBOHIDRAT PAKAN TERHADAP SINTASAN DAN INDEKS HEPATOSOMATIK KEPITING BAKAU (Scylla olivacea) YANG DIPELIHARA DENGAN SISTEM APARTEMEN (Vertical crab house). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
L031201016_skripsi_11-09-2024 cover1.png

Download (527kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
L031201016_skripsi_11-09-2024 1-2.pdf

Download (3MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
L031201016_skripsi_11-09-2024 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
L031201016_skripsi_11-09-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 1 January 2026.

Download (4MB)

Abstract (Abstrak)

Latar belakang. Penggemukan kepiting bakau S. olivacea dengan system apartemen (Vertical Crab House) umumnya diberi pakan segar, berupa ikan rucah. Namun ketersediaannya dipengaruhi oleh musim. Oleh sebab itu diperlukan pakan buatan dengan kadar protein dan karbohidrat. Tujuan. Menentukan kadar protein dan karbohidrat pakan terbaik terhadap sintasan dan indeks hepatosomatik kepiting bakau S. olivacea yang dipelihara disistem apartemen (Vertical crab house). Metode. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) yang terdiri atas 5 perlakuan dari setiap perlakuan terdiri atas 3 kali ulangan. Perlakuan yang diuji berbagai kadar protein dan karbohidrat pakan, yaitu A P/K(60%/20%) B P/K(50%/30%) C P/K(40%/40%) D P/K(30%/50%) dan E P/K(20%/60%). Hewan uji yang digunakan pada penelitian ini adalah kepiting bakau S. olivacea Jantan dengan bobot rata-rata 129,57±0,98 g/ekor berjumlah 150 ekor yang ditebar masing-masing 10 ekor/satuan percobaan. Hewan uji dipelihara secara individu selama 60 hari dengan pemberian pakan 2 kali/hari pada pagi hari 2% dan sore hari 3%. Hasil. Hasil analisis ragam menunjukkan bahwa perlakuan dengan berbagai kadar protein dan karbohidrat tidak berpengaruh nyata (p>0.05) terhadap sintasan kepiting bakau, tetapi berpengaruh nyata (p<0,05) terhadap indeks hepatosomatik kepiting bakau. Indeks hepatosomatik tertinggi selama penelitian didapatkan pada perlakuan B 2,67±0,14 dan C 2,65±0,09. Kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa kombinasi berbagai kadar protein dan karbohidrat pakan P/K (50%/30%) dan P/K (40%/40%) lebih baik dibandingkan P/K (60%/20%), P/K (30%/50%) dan P/K (20%/60%). Pada setiap perlakuan memiliki kualitas pakan berada pada kisaran yang layak untuk hidup kepiting bakau untuk meningkatkan sintasan dan indeks hepatosomatic pada kepiting bakau S. olivacea.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kepiting bakau; protein; karbohidrat; apartemen; sintasan; indeks hepatosomatik
Subjects: V Naval Science > V Naval Science (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan > Budidaya Perikanan
Depositing User: S.I.P Zohrah Djohan
Date Deposited: 15 Nov 2024 02:29
Last Modified: 15 Nov 2024 02:29
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/39244

Actions (login required)

View Item
View Item