HUBUNGAN RASIO MONOSIT LIMFOSIT DARAH PERIFER PRAOPERASI DENGAN STADIUM KLINIS, TIPE HISTOLOGI DAN DERAJAT DIFERENSIASI PENDERITA KANKER OVARIUM TIPE EPITELIAL


Suwandi, Suwandi (2021) HUBUNGAN RASIO MONOSIT LIMFOSIT DARAH PERIFER PRAOPERASI DENGAN STADIUM KLINIS, TIPE HISTOLOGI DAN DERAJAT DIFERENSIASI PENDERITA KANKER OVARIUM TIPE EPITELIAL. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of C105215207_tesis_Cover1.jpg]
Preview
Image
C105215207_tesis_Cover1.jpg

Download (371kB) | Preview
[thumbnail of C105215207_tesis_Bab 1-2.pdf] Text
C105215207_tesis_Bab 1-2.pdf

Download (921kB)
[thumbnail of C105215207_tesis_Daftar Pustaka.pdf] Text
C105215207_tesis_Daftar Pustaka.pdf

Download (10kB)
[thumbnail of C105215205_tesis_Daftar Pustaka.pdf] Text
C105215205_tesis_Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (815kB)

Abstract (Abstrak)

SUWANDI. Hubungan Rasio Monosit limfosit Darah Perifer Praoperasi Dengan Stadium Klinis, Tipe Histologi, dan Derajat Diferensiasi pada Penderita Kanker Ovarium Epitelial(dibimbing oleh Syahrul Rauf, Irnawaty Bahar, St Nur Asni, Nugraha Utama P,Ajardiana).

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Hubungan Rasio Monosit limfosit Darah Perifer Praoperasi Dengan dengan stadium klinis, tipe histologi dan derajat diferensiasipenderita kanker ovarium epithelial.
Rancangan / desain penelitian ini adalah observasional analitik secara retrospektif dari rekam medis pasien yang pernah dirawat bagian onkologi RS. Wahidin Sudirohusodo Makassar dari Januari sampai Desember 2019..Total sampel yang diperoleh adalah 100.
Hasil penelitian ini menunjukkan adanya hubungan rasio monosit limfosit dengan stadium klinis kanker ovarium tipe epitelial, bahwa makin tinggi stadium karsinoma ovarium maka nilai rasio monosit limfosit juga akan makin tinggi (p=0.000), karsinoma ovarium stadium IV cenderung untuk memiliki rata – rata rasio monosit dan limfosti yang lebih tinggi, yaitu sebesar 0,70 + 0,10 SD, sedangkan karsinoma ovarium stadium I memiliki rata – rata rasio monosit limfosit yang paling rendah, yaitu sebesar 0,30 + 0,14 SD. Terdapat hubungan rasio monosit limfosit dengan tipe histologis, Tipe Serosa mempunyai rasio monosit limfosit yang lebih tinggi daripada tipe yang lain (p=0.005), Karsinoma ovarium tipe serous sebagai kelompok dengan tipe histologi terbanyak pada penelitian ini menunjukkan nilai rata – rata monosit limfosit sebesar 0,50 + 0,26 SD. Nilai rata – rata rasio monosit limfosit pada kelompok dengan tipe histologi musin, endometrioid, dan clear cell memiliki niilai yang serupa, yaitu masing – masing 0,33 + 0,20 SD, 0,39 + 0,13 SD, dan 0,39 + 0,17 SD.Terdapat hubungan rasio monosit limfosit dengan derajat diferensiasi, bahwa makin buruk derajat diferensiasi karsinoma ovarium maka nilai rata – rata rasio monosit limfosit juga akan makin tinggi (p=0.000), Karsinoma ovairum dengan derajat diferensiasi buruk memiliki nilai rata – rata rasio monosit limfosit sebesar 0,61 + 0,25 SD. Hal tersebut berbeda dengan karsinoma ovarium diferensiasi baik yang memiliki nilai rata – rata monosit limfosit sebesar 0,33 + 0,21 SD.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Kedokteran > PPDS Obstetri Dan Ginekologi
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 30 Oct 2024 06:33
Last Modified: 30 Oct 2024 06:33
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/38453

Actions (login required)

View Item
View Item