Mashur, Muhammad (2024) Uji Efek Protektif Asam Galat Terhadap Nefrotoksisitas yang Diinduksi Doksorubisin pada Tikus Putih (Rattus norvegicus) dengan Parameter Bobot Badan dan Bobot Ginjal = Study of the Protective Effect of Gallic Acid Against Doxorubicin-Induced Nephrotoxicity in White Rats (Rattus norvegicus) with Parameters of Body Weight and Kidney Weight. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
N011201047_skripsi_14-05-2024 cover1.png
Download (213kB) | Preview
N011201047_skripsi_14-05-2024 1-2.pdf
Download (763kB)
N011201047_skripsi_14-05-2024 dp.pdf
Download (818kB)
N011201047_skripsi_14-05-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 30 September 2026.
Download (1MB)
Abstract (Abstrak)
Latar belakang. Gagal ginjal akut merupakan salah satu penyakit yang dapat menurunkan fungsi ginjal dalam mempertahankan homeostatis tubuh. Salah satu penyebab terjadinya gagal ginjal akut yakni konsumsi obat-obatan. Doksorubisin merupakan obat yang dapat memberikan efek kerusakan pada ginjal (nefrotoksik) dengan membentuk radikal bebas dan menyebabkan terjadinya kerusakan sel. Untuk itu, salah satu obat/senyawa yang dapat mengurangi efek nefrotoksik digunakan asam galat yang berpotensi menjadi antioksidan. Tujuan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek protektif asam galat terhadap nefrotoksik yang diinduksi doksorubisin terhadap parameter bobot badan dan bobot ginjal pada tikus putih (Rattus norvegicus) dan untuk mengetahui dosis terbaik asam galat yang dapat memberikan efek protektif terhadap nefrotoksik yang diinduksi doksorubisin terhadap parameter bobot badan dan bobot ginjal pada tikus putih (Rattus norvegicus). Hasil. Pemberian asam galat 50 mg/kgBB dan 100 mg/kgBB belum dapat memberikan perlindungan yang optimal terhadap efek penurunan bobot badan dan organ ginjal pada tikus putih yang telah diberikan doksorubisin. Kesimpulan. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa pemberian asam galat selama 10 hari dengan dosis 50 mg/kgBB dan 100 mg/kgBB masih belum dapat memberikan perlindungan terhadap nefrotoksik pada tikus putih setelah diberikan doksorubisin.
Keywords : Nefrotoksik; Doksorubisin; Asam Galat; Bobot Badan
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Nephrotoxic; Doxorubicin; Gallic Acid; Body Weight. |
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Farmasi > Farmasi |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 22 Oct 2024 05:38 |
Last Modified: | 22 Oct 2024 05:38 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/37995 |