FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI KONSUMEN DALAM PEMBELIAN IKAN DI PASAR BELAWA BARU KECAMATAN MALANGKE KABUPATEN LUWU UTARA


Risma, Risma (2023) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI KONSUMEN DALAM PEMBELIAN IKAN DI PASAR BELAWA BARU KECAMATAN MALANGKE KABUPATEN LUWU UTARA. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of L041191045_skripsi_22-06-2023 cover1.png]
Preview
Image
L041191045_skripsi_22-06-2023 cover1.png

Download (143kB) | Preview
[thumbnail of L041191045_skripsi_22-06-2023.pdf] Text
L041191045_skripsi_22-06-2023.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of L041191045_skripsi_22-06-2023 1-2.pdf] Text
L041191045_skripsi_22-06-2023 1-2.pdf

Download (775kB)
[thumbnail of L041191045_skripsi_22-06-2023.pdf] Text
L041191045_skripsi_22-06-2023.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik konsumen yang membeli ikan dan faktor-faktor apa saja yang memengaruhi konsumen dalam membeli ikan di Pasar Belawa Baru. Penelitian dilaksanakan pada Bulan Februari Tahun 2023 di Pasar Belawa Baru Kecamatan Malangke Kabupaten Luwu Utara. Penentuan responden menggunakan Accidental Sampling dengan jumlah sampel sebanyak 96 responden. Sumber data yang digunakan yaitu data primer dan data sekunder kemudian dianalisis dengan menggunakan analisis regresi linear berganda, koefisien determinasi, uji f, dan uji t. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa variabel harga, selera, kualitas ikan, pendapatan konsumen dan lokasi berpengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen dalam membeli ikan di Pasar Belawa Baru. Hasil koefisien determinasi 0.837 yang berarti 83,7% keputusan pembelian ikan dipengaruhi oleh variabel harga (X1), selera (X2), kualitas ikan (X3), pendapatan lonsumen (X4) dan lokasi (X6). Sedangkan sisanya sebesar 16,3% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak dimasukkan ke dalam model regresi namun juga dapat memengaruhi responden dalam keputusan pembelian ikan. Hasil uji F menunjukkan bahwa variabel harga, selera, kualitas ikan, pendapatan konsumen, keberagaman produk, lokasi dan pelayanan bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Hasil uji t menunjukkan bahwa variabel harga, selera, kualitas ikan, pendapatan konsumen, dan lokasi secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Adapun karakteristik konsumen yang membeli ikan di Pasar Belawa Baru dominan berjenis kelamin perempuan dan berada pada kisaran umur 24-57 tahun. Pendidikan terakhir paling banyak SD, dengan pekerjaan responden terbanyak sebagai Ibu Rumah Tangga dan sudah menikah. Pendapatan perbulan yang dimiliki konsumen yang ditemui di Pasar Belawa Baru berkisar Rp 500.000 – 3.400.000

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan > Sosek Perikanan
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 17 Sep 2024 03:07
Last Modified: 17 Sep 2024 03:07
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/37492

Actions (login required)

View Item
View Item