Mulki, Abdul Maalikul (2023) STUDI TEKNOLOGI OPERASI PENANGKAPAN RAJUNGAN (Portunus pelagicus) PADA ALAT TANGKAP BUBU RAKKANG DI PERAIRAN SPERMONDE DESA MATTIRO BOMBANG KABUPATEN PANGKEP. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
L051171527_skripsi_22-06-2023 cover1.png
Download (166kB) | Preview
L051171527_skripsi_22-06-2023 1-2.pdf
Download (1MB)
L051171527_skripsi_22-06-2023 dp.pdf
Download (1MB)
L051171527_skripsi_22-06-2023.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (5MB)
Abstract (Abstrak)
Bubu (Trap) merupakan alat penangkap ikan yang dipasang secara tetap di dalam air untuk jangka waktu tertentu yang memudahkan ikan masuk dan mempersulit melepaskan diri. Usaha penangkapan yang di analisis untuk mengetahui hasil dari usaha penangkapan dengan menggunakan bubu rakkang di Desa Mattiro Bombang Kabupaten Pangkep. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan alat tangkap bubu rakkang serta menganalisis kondisi daerah penangkapan yang mempengaruhi struktur hasil tangkapan bubu rakkang dioperasikan pada kedalaman yang berbeda. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode experimental fishing dimana peneliti ikut serta dalam operasi penangkapan diawali dengan pengukuran komponen alat tangkap, mentracking tiap fishing ground, mengukur parameter osenografi, mengambil sampel sedimen perairan pada tiap fishing ground dan mendata hasil tangkapan yang di dapatkan. Hasil dari penelitian ini menemukan bubu rakkang merupakan alat tangkap trap yang memiliki umpan didalam bubu dengan model rangkaian menyerupai rawai dasar yang diujung tali cabbang dikaitkan bubu rakkang. Bubu rakkang dioperasikan pada sore hari hingga subuh untuk melakukan hauling biasanya operasi penangkapan dilakukan oleh dua orang nelayan. Komposisi jenis hasil tangkapan bubu rakkang yang didapatkan berjumlah 16 spesies dengan kategori hasil tangkapan; a) main catch yaitu rajungan berjumlah 679 ekor untuk jantan dan 482 ekor betina dengan lebar 4,2 – 13,2 cm dan berat 25 – 141 ons. dengan hasil tangkapan lainnya rajungan hijau, rajungan bintang, rajungan angin, udang lipan dan kurisi; b) bycatch yaitu kerapu sunu, gurita, kerong-kerong, rajungan karang dan udang lipan; c) discard yaitu bintang laut, siput, buntal, ikan sukang dan kerong-kerong.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > SF Animal culture |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan |
Depositing User: | Nasyir Nompo |
Date Deposited: | 12 Sep 2024 02:02 |
Last Modified: | 12 Sep 2024 02:02 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/37382 |