Fatimah, Andi Putri Nurul (2023) TINJAUAN HUKUM INTERNASIONAL TERHADAP PERLINDUNGAN KEANEKARAGAMAN HAYATI AKIBAT PENCEMARAN SAMPAH PLASTIK DI WILAYAH PERAIRAN INDONESIA (Studi Kasus Wilayah Perairan Bulukumba) = INTERNATIONAL LAW REVIEW ON BIODIVERSITY PROTECTION DUE TO PLASTIC WASTE POLLUTION IN INDONESIAN WATERS (Case Study Bulukumba Waters). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
B11116575_skripsi_16-02-2024 Cover1.jpg
Download (258kB) | Preview
B11116575_skripsi_16-02-2024 bab1-2.pdf
Download (1MB)
B11116575_skripsi_16-02-2024 Dapus.pdf
Download (547kB)
B11116575_skripsi_16-02-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 15 August 2026.
Download (2MB)
Abstract (Abstrak)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaturan hukum internasional dan juga nasional terhadap perlindungan keanekaragaman hayati yang terancam akibat pencemaran sampah plastik di wilayah perairan Indonesia dan juga bagaimana peran negara dalam melindungi keanekaragaman hayati terhadap pencemaran sampah plastik di wilayah perairan daerah Bulukumba.
Jenis penelitian yang digunakan oleh penulis dalam penelitian ini yaitu library research dan juga metode empiris dengan melakukan wawancara kepada pihak-pihak yang terkait untuk memperoleh data. Bahan hukum yang digunakan penulis yaitu berupa pengaturan dari konvensi-konvensi internasional dan peraturan perundang-undangan nasional serta sumber-sumber lainnya seperti buku hukum, jurnal ilmiah, dan dokumen resmi yang relevan. Kedua bahan hukum tersebut dianalisis secara kualitatif yang kemudian dijelaskan secara deskriptif analisis.
Hasil dari penelitian ini adalah telah banyak pengaturan secara internasional maupun nasional yang mengatur mengenai perlindungan keanekaragaman hayati dan pengaturan mengenai pencemaran walaupun masih sedikit yang membahas secara spesifik mengenai sampah plastik. Peran negara melalui lembaga negara yang berwenang dalam mencegah pencemaran sampah plastik pun telah mengupayakan banyak hal berupa Rencana Aksi Nasional 2018-2025 dalam memerangi sampah plastik.
Keywords : Hukum Lingkungan Internasional, Keanekaragaman Hayati, Pencemaran.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | International Environmental Law, Biodiversity, Pollution. |
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 30 Aug 2024 00:18 |
Last Modified: | 30 Aug 2024 00:18 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/36140 |