Damayanti Permatasari, Rischa (2023) PREDIKSI ZONA POTENSIAL PENANGKAPAN IKAN TONGKOL (Euthynnus affinis) BERBASIS DATA SATELIT SENTINEL-3 DI PERAIRAN SELAT MAKASSAR. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
L051191030_skripsi_03-10-2023 CAVER1.jpg
Download (275kB) | Preview
L051191030_skripsi_03-10-2023 BAB 1-2.pdf
Download (667kB)
L051191030_skripsi_03-10-2023 DP.pdf
Download (7MB)
L051191030_skripsi_03-10-2023.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (12MB)
Abstract (Abstrak)
Rischa Damayanti PermataSari. L051 19 1030. “Prediksi Zona Potensial Penangkapan Ikan Tongkol (Euthynnus AffinisI Berbasis Data Satelit Sentinel-3 di Perairan Selat Makassar”. Dibimbing oleh Mukti Zainuddin sebagai Pembimbing Utama dan Safruddin sebagai Pembimbing Anggota Selat Makassar merupakan salah satu perairan yang memiliki potensi sumberdaya perairan yang cukup besar dan relative subur. Kesuburan perairannya menjadikan daerah ini sebagai salah satu zona berkembang biak bagi sebagian besar biota perairan. Penelitian ini bertujuan yaitu mendeskripsikan sebaran konsentrasi klorofil-a dan suhu permukaan laut berdasarkan data citra resolusi tinggi Sentinel-3 serta pengaruh hasil tangkapan ikan tongkol (Euthynnus Affinis) di perairan Selat Makassar. Penelitian dilaksanakan pada bulan Maret – Mei 2023. Metode yang dilakukan menggunakan dua metode dengan mengumpulkan data primer berupa hasil tangkapan, titik koordinat dengan cara mengikuti operasi penangkapan purse seine dengan fishing base berada di Kabupaten Barru, dan data sekunder berupa data citra satelit SPL, klorofil-a yang diperoleh dari ESA Copernicus. Serta metode overlay, yang dimana penggabungan kedua nilai optimum parameter oseanografi untuk menghasilkan peta prediksi daerah penangkapan ikan. Pemetaan daerah potensial penangkapan ikan diolah menggunakan software SNAP dan Arcgis 10.7 Hasil penelitian menunjukkan parameter yang berpengaruh terhadap hasil tangkapan optimum adalah suhu permukaan laut pada perairan pantai (29,5° – 30,5° C) dan pada perairan lepas pantai (27,5° – 28,5° C), konsentrasi klorofil-a (0,2 – 0,4 mg/m³) pada perairan pantai dan (0,15 – 0,20 mg/m³) pada perairan lepas pantai, dan daerah zona potensial penangkapan ikan yang optimum berdasar pada parameter oseanografi tersebar berada pada area 3°39’28.8” LS sampai 5°22’22.8” LS dan diantara 117°48’ 21.6” BT sampai 119°28’ 1.2” BT atau berada pada bagian barat Kabupaten Majene sampai kota Makassar.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan |
Depositing User: | Nasyir Nompo |
Date Deposited: | 29 Aug 2024 00:16 |
Last Modified: | 29 Aug 2024 00:16 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/35996 |