KARAKTERISTIK PASIEN OSTEOARTHRITIS GENU YANG MENJALANI PEMBEDAHAN TOTAL KNEE REPLACEMENT DI RSUP DR. WAHIDIN SUDIROHUSODO TAHUN 2020-2023


Azyhar, Muh. Syaifansyah (2024) KARAKTERISTIK PASIEN OSTEOARTHRITIS GENU YANG MENJALANI PEMBEDAHAN TOTAL KNEE REPLACEMENT DI RSUP DR. WAHIDIN SUDIROHUSODO TAHUN 2020-2023. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
C011201064_skripsi_20-02-2024 bab1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Cover] Image (Cover)
C011201064_skripsi_20-02-2024 Cover1.jpg

Download (233kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
C011201064_skripsi_20-02-2024 Dapus.pdf

Download (805kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
C011201064_skripsi_20-02-2024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Latar Belakang: Total Knee Replacement (TKR) merupakan tindakan pembedahan untuk mengganti sendi lutut yang sudah rusak dengan material buatan. Dari Laporan Tahunan AJRR (American Joint Replacement Registry) tahun 2021 melaporkan 2,244,587 tindakan pembedahan antara tahun 2012 dan 2020. Mayoritas operasi tersebut adalah Total Knee Replacement primer (54,5%). Osteoartritis (OA) adalah penyakit degenerative dan kronis yang ditandai dengan kerusakan tulang rawan pada persendian. OA mempengaruhi sekitar 3,3 hingga 3,6% populasi secara global. Penyakit ini menyebabkan kecacatan sedang hingga berat pada 43 juta orang, menjadikannya penyakit ke-11 yang paling melemahkan di seluruh dunia.
Tujuan: Untuk mengetahui karakteristik pasien osteoarthritis genu di RS Wahidin Sudirosuhodo yang menjalani pembedahan Total Knee Replacement periode tahun 2020-2023.
Metode: Jenis desain penelitian yang digunakan dalam adalah menggunakan metode observasional deskriptif dan pengambilan sampel ditentukan dengan teknik total sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan mengambil data sekunder yang berasal dari rekam medik. Penelitian dilakukan selama satu bulan pada bulan Januari 2024.
Hasil: Hasil penelitian menunjukkan 83 pasien menjalani operasi Total Knee Replacement (TKR ) yang ditinjau menurut lama perawatan, letak osteoarthritis genu, grading, score vas pre dan post tindakan, jenis anestesi, usia, dan jenis kelamin. lama perawatan terbanyak adalah 5 – 10 hari sebanyak 70 pasien (84,33%). letak osteoarthritis genu terbanyak bilateral berjumlah 66 pasien (79,51%), grading osteoarthritis genu terbanyak grade 4 berjumlah 49 pasien (59,03%), score VAS pre TKR terbanyak nyeri ringan berjumlah 76 pasien (91,56%), score VAS post TKR terbanyak nyeri ringan berjumlah 82 pasien (98,79 %), usia terbanyak lansia akhir usia >56 tahun berjumlah 68 pasien (81,93%), jenis anestesi terbanyak spinal berjumlah 63 pasien (75,9%), jenis kelamin terbanyak wanita berjumlah 64 pasien (77,1%).
Kesimpulan: karakteristik pasien osteoarthritis genu di RS Wahidin Sudirosuhodo yang menjalani pembedahan Total Knee Replacement periode tahun 2020-2023 umumnya memiliki lama perawatan 5 – 10 hari, umumnya memiliki osteoarthritis bilateral, dengan grading terbanyak yaitu grade 4, umumnya memiliki score vas pre dan post tindakan yang ringan, dengan usia terbanyak diatas 56 tahun, paling banyak menggunakan jenis anestesi spinal dan umumnya berjenis kelamin perempuan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: karakteristik, Total Knee Replacement, osteoarthritis, genu
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter
Depositing User: Andi Milu
Date Deposited: 09 Jul 2024 07:30
Last Modified: 09 Jul 2024 07:30
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/35255

Actions (login required)

View Item
View Item