Hubungan Kualitas Komunikasi dengan Tingkat Kepuasan Pasien di Rumah Sakit Universitas Hasanuddin Tahun 2022


Hasna, Hasna (2022) Hubungan Kualitas Komunikasi dengan Tingkat Kepuasan Pasien di Rumah Sakit Universitas Hasanuddin Tahun 2022. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of K11116066_skripsi_01-09-2022 cover1.jpg]
Preview
Image
K11116066_skripsi_01-09-2022 cover1.jpg

Download (257kB) | Preview
[thumbnail of K11116066_skripsi_01-09-2022 bab 1-2.pdf] Text
K11116066_skripsi_01-09-2022 bab 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of K11116066_skripsi_01-09-2022 dapus.pdf] Text
K11116066_skripsi_01-09-2022 dapus.pdf

Download (540kB)
[thumbnail of K11116066_skripsi_01-09-2022.pdf] Text
K11116066_skripsi_01-09-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Komunikasi merupakan salah satu model yang efektif dan penting dalam bidang pelayanan keperawatan bagi dokter untuk membina hubungan interpersonal dengan pasien dan keluarga pasien. Dengan adanya komunikasi dokter pasien yang baik, maka akan memberikan dampak kepuasan terhadap pasien. Berdasarkan survei kepuasan yang dilakukan di Rumah Sakit Unhas pada tahun 2019 memperoleh hasil yaitu sebanyak 57% pasien Kelas 1 yang menyakatan puas, 68% pasien kelas 2 dan 3 yang menyatakan puas berkomunikasi dengan dokter. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kualitas komunikasi dengan tingkat kepuasan pasien di Rumah Sakit Universitas Hasanuddin. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah cross sectional. Cara penarikan sampel dengan menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 90 responden. penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit Universitas Hasanuddin pada bulan april sampai juni 2021. Adapun instrument penelitian yang digunakan adalah kuesioner dan data dianali sis menggunakan analisis uji chi-square dengan aplikasi SPSS dengan tingkat signifikan ((= 0,05). Hasil penelitian berdasarkan uji chi square menunjukkan bahwa dimensi mendengarkan, percaya diri, dan informasi berhubungan secara signifikan terhadap kepuasan pasien dengan hasil uji diperoleh nilai p = 0,000 < nilai (= 0,05. Sedangkan dimensi pengambilan keputusan tidak berhubungan secara signifikan terhadap kepuasan pasien dengan hasil uji diperoleh nilai p = 1,000 > nilai (= 0,05.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 05 Jul 2024 07:49
Last Modified: 05 Jul 2024 07:49
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/35164

Actions (login required)

View Item
View Item