KARAKTERISTIK KEJADIAN ABORTUS KOMPLIT DAN INKOMPLIT DI RSUP DR. WAHIDIN SUDIROHUSODO MAKASSAR PERIODE JANUARI – DESEMBER 2019


Elisabeth Sarira, Anastasia (2020) KARAKTERISTIK KEJADIAN ABORTUS KOMPLIT DAN INKOMPLIT DI RSUP DR. WAHIDIN SUDIROHUSODO MAKASSAR PERIODE JANUARI – DESEMBER 2019. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of sampul]
Preview
Image (sampul)
C011171551_skripsi(FILEminimizer) cover.png

Download (406kB) | Preview
[thumbnail of dapus] Text (dapus)
C011171551_skripsi(FILEminimizer) dapus.pdf

Download (946kB)
[thumbnail of bab 1-2] Text (bab 1-2)
C011171551_skripsi(FILEminimizer) 1-2.pdf

Download (4MB)
[thumbnail of full teks] Text (full teks)
C011171551_skripsi(FILEminimizer)------------------.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)

Abstract (Abstrak)

Latar belakang :Menurut data dari WHO, sekitar 295.000 ibu meninggal selama dan setelah kehamilan dan persalinan pada tahun 2017. Angka kejadian abortus di Asia Tenggara adalah 4,2 juta pertahun termasuk Indonesia.Abortus adalah penghentian kehamilan sebelum janin dapat hidup di luar rahim yaitu usia kurang dari 20 minggu usia kehamilan dengan berat janin kurang dari 500 gram. Secara klinis, 10-15% kehamilan yang terdiagnosis berakhir dengan abortus. Kejadian abortus merupakan kejadian yang sering dijumpai tetapi masyarakat masih menganggap abortus sebagai kasus yang biasa. Komplikasi abortus yang dapat menyebabkan kematian ibu antara lain karena perdarahan dan infeksi. Perdarahan yang terjadi selama abortus dapat mengakibatkan pasien menderita anemia sehingga dapat meningkatkan risiko kematian ibu. Infeksi juga dapat terjadi pada pasien yang mengalami abortus dan menyebabkan pasien tersebut mengalami sepsis sehingga terjadi kematian ibu.Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk melakukan penelitian khususnya tentang karakteristik kejadian abortus komplit dan inkomplit di RSUP dr Wahidin Sudirohusodo.
Tujuan :Mengetahui sebaran karakteristik kejadian abortus komplit dan inkomplit di RSUP Dr Wahidin Sudirohusodo Makassar Periode Januari – Desember 2019.
Metode: Data sekunder yang diperoleh dari rekam medik, dicatat sesuai variabel yang diteliti kemudian diolah menggunakan bantuan komputer yaitu program SPSS dan dianalisa dengan statistik deskriptif menggunakan Microsoft Excel.
Hasil dan Kesimpulan :Berdasarkan data yang dikumpulkan, didapatkan 26 sampel yang mengalami abortus komplit dan inkomplit. Karakteristik kejadian abortus: umur 20-35 tahun 76,9%, usia kehamilan trimester I 76,92%, paritas nullipara 42,3%, tanpa riwayat kehamilan buruk 73,1%, tanpa riwayat abortus 88,5%, Suku bugis dan Makassar masing-masing 42,3%, Tingkat pendidikan tinggi 84,8%, pekerjaan ibu rumah tangga 53,9%

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Abortus komplit, abortus inkomplit, karakteristik.
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RC Internal medicine
Depositing User: - Nurhasnah
Date Deposited: 17 Mar 2021 06:51
Last Modified: 06 Nov 2024 04:31
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/3386

Actions (login required)

View Item
View Item