Status Jaringan Periodontal dengan Jenis Perawatan dan Medikasi yang Diterima Pasien Rawat Inap di PJT RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo = Periodontal Tissue Status with Type of Treatment and Medications Received by Inpatient At PJT RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo


Zhafirah, Nur Inayah (2023) Status Jaringan Periodontal dengan Jenis Perawatan dan Medikasi yang Diterima Pasien Rawat Inap di PJT RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo = Periodontal Tissue Status with Type of Treatment and Medications Received by Inpatient At PJT RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
J011201051_skripsi_15-02-2024 Cover1.jpg

Download (261kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
J011201051_skripsi_15-02-2024 bab1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
J011201051_skripsi_15-02-2024 Dapus.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
J011201051_skripsi_15-02-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 1 January 2026.

Download (4MB)

Abstract (Abstrak)

ABSTRAK STATUS JARINGAN PERIODONTAL DENGAN JENIS PERAWATAN DAN MEDIKASI YANG DITERIMA PASIEN RAWAT INAP DI PJT RSUP DR. WAHIDIN SUDIROHUSODO Nur Inayah Zhafiirah1 1Mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Hasanuddin, Indonesia ninayahzhafirah@gmail.com1 Latar Belakang: Berdasarkan data Riskesdas pada tahun 2018, prevalensi periodontitis pada masyarakat usia ≥ 15 tahun adalah 67,8% yang berarti dari 7 dari 10 penduduk menderita periodontitis. Berbagai faktor risiko pada pasien dengan oral health yang buruk dapat berkontribusi pada perkembangan kejadian kardiovaskular atau kemungkinan ada peran kausal dari periodontitis dan karies gigi dalam meningkatkan risiko kardiovaskular longitudinal. Pasien dengan penyakit kardiovaskular harus diberitahu tentang peningkatan risiko penyakit oral dan kesehatan mulut yang buruk dapat berdampak negatif pada kesehatan kardiovaskular. Di antara pasien rawat inap, umumnya diamati bahwa perawatan kesehatan mulut sering diabaikan karena beban tugas terkait kesehatan lainnya dan prioritas perawatan medis. Tujuan: Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan status jaringan periodontal dengan jenis perawatan dan medikasi yang diterima pasien rawat inap di PJT RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo. Metode: Metode penelitian yang digunakan yaitu observasional dengan pendekatan cross sectional descriptive. Hasil: Berdasarkan hasil penelitian ini, didapatkan 20 sampel. Pasien rawat inap di PJT RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo yang memiliki jaringan periodontal yang normal sebesar 10%, mengalami gingivitis 65%, dan periodontitis sebanyak 25%. Golongan antiplatelet adalah obat yang paling banyak dipakai oleh penderita penyakit kardiovaskular dengan jumlah 10 orang, dengan kondisi periodontal yang normal yaitu 1 orang, mengalami gingivitis 7 orang dan periodontitis sebanyak 2 orang. Kesimpulan: (1) Status periodontal pasien rawat inap di PJT RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo mayoritas mengalami gingivitis (65%). (2) Tidak terdapat hubungan yang signifikan antara status periodontal dengan jenis perawatan dan medikasi yang diterima pasien rawat inap di PJT RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo.

Kata Kunci : Status jaringan periodontal, penyakit kardioaskular, medikasi, perawatan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Periodontal tissue status, cardiovascular disease, medication, treatment
Subjects: R Medicine > RK Dentistry
Divisions (Program Studi): Fakultas Pendidikan Dokter Gigi > Pendidikan Dokter Gigi
Depositing User: S.I.P Zohrah Djohan
Date Deposited: 05 Jun 2024 00:37
Last Modified: 05 Jun 2024 00:37
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/33759

Actions (login required)

View Item
View Item