HUBUNGAN ANTARA LAMA PEMBERIAN OBAT ANTI EPILEPSI DENGAN KADAR KALSIUM SERUM PADA PADA ANAK PENDERITA EPILEPSI = CORRELATION BETWEEN THE DURATION OF ANTI EPILEPTIC DRUGS THERAPHY AND SERUM CALCIUM LEVEL IN EPILEPTIC CHILDREN


Rahayu, Andi Utari Dwi (2022) HUBUNGAN ANTARA LAMA PEMBERIAN OBAT ANTI EPILEPSI DENGAN KADAR KALSIUM SERUM PADA PADA ANAK PENDERITA EPILEPSI = CORRELATION BETWEEN THE DURATION OF ANTI EPILEPTIC DRUGS THERAPHY AND SERUM CALCIUM LEVEL IN EPILEPTIC CHILDREN. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
C105181006_tesis_20-02-2023 cover1.jpg

Download (283kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
C105181006_tesis_20-02-2023 bab 1-3.pdf

Download (789kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
C105181006_tesis_20-02-2023 dp.pdf

Download (685kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
C105181006_tesis_20-02-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 1 January 2025.

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Epilepsi merupakan kondisi neurologis kronik yang paling banyak ditemukan pada dewasa dan anak. Sekitar 70% anak memberi respon terapi yang baik terhadap obat anti kejang. Namun banyak penelitian yang melaporkan penggunaan obat anti kejang dalam jangka panjang dapat menyebabkan penurunan kadar kalsium darah kemudian berakibat pada berkurangnya densitas mineral tulang dan oseteomalasia. penelitian ini bertujuan untuk menilai korelasi lama pengobatan terhadap kalsium serum pada anak penderita epilepsi. Penelitian ini menggunakan metode kajian potong lintang dan berlokasi di RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo, Makassar dalam kurun waktu agustus hingga september 2022. Subjek penelitian adalah pasien rawat jalan berusia 1-18 tahun dengan diagnosa epilepsi yang memenuhi kriteria inklusi dan kriteria eksklusi merupakan populasi penelitian ini. sebanyak 46 sampel yang memenuhi kriteria inklusi dan terdiri dari 28 (60,9%) anak laki-laki dan 18 (39,1%) anak perempuan. Rentang kadar kalsium berkisar antara 8,5 -10,8 mg/dl ,rerata 9,73 (SD 0,62), median 9,8 dan rentang lama terapi berkisar antara 3-36 bulan, rerata 14,85 (SD 8,52) median 15. uji korelasi spearman menunjukkan korelasi positif dengan nilai kekuatan yang kuat antara jumlah lama pemberian obat antiepilepsi dan kadar kalsium serum (r=0,659:p<0,001). Terdapat korelasi positif antara lama pemberian obat antiepilepsi dan kadar kalsium serum pada anak penderita epilepsi dengan kekuatan korelasi kuat.

Keywords : obat antiepilepsi, kalsium, anak

Item Type: Thesis (Thesis)
Uncontrolled Keywords: Anti-epileptic drugs, Calcium, Children
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Kedokteran > PPDS Ilmu Kesehatan Anak
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 17 May 2024 06:19
Last Modified: 17 May 2024 06:19
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/33615

Actions (login required)

View Item
View Item