Kajian Literatur Karakteristik Gejala Respiratorik dan Gambaran Foto Thorax Pasien Tuberkulosis Paru


Febrianty Fariadi, A Fitri (2020) Kajian Literatur Karakteristik Gejala Respiratorik dan Gambaran Foto Thorax Pasien Tuberkulosis Paru. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of sampul]
Preview
Image (sampul)
C011171378_skripsi(FILEminimizer) cover.png

Download (234kB) | Preview
[thumbnail of bab 1-2] Text (bab 1-2)
C011171378_skripsi(FILEminimizer) 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of dapus] Text (dapus)
C011171378_skripsi(FILEminimizer) dapus.pdf

Download (346kB)
[thumbnail of full teks] Text (full teks)
C011171378_skripsi(FILEminimizer)-----------------.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Latar belakang: Tuberkulosis (TB) adalah penyakit infeksi menular yang disebabkan oleh bakteri M. tuberculosis yang termasuk dalam sepuluh besar penyebab kematian akibat infeksi tunggal. Sebagian besar kasus terjadi di negara berkembang, dimana Indonesia merupakan negara yang menempati posisi ketiga dalam persentase TB tertinggi di dunia. Penemuan kuman
M. tuberculosis melalui pemeriksaan kultur atau biakan dahak merupakan metode baku emas (gold standart), tetapi sangat sulit dan memerlukan waktu yang lama. Sebagian besar kasus TB Paru ditegakkan berdasarkan temuan klinis dan kelainan radiologis yang sesuai dengan TB Paru dengan tinjauan ini diharapkan dapat membantu langkah diagnosis yang efektif dan efisien dalam upaya peningkatan status kesehatan masyarakat.

Metode: Pada literatur ini dilakukan pencarian studi literatur menggunakan kata kunci yang sesuai dengan topik, kemudian dilakukan penyaringan dengan kriteria yang telah ditentukan. Kepustakaan yang telah terpilih kemudian direview.
Hasil: Dari 1064 studi yang ditemukan, terdapat 9 studi inklusi yang dipublikasikan dari google scholar guna menkaji dan menganalisis karakteristik gejala respiratorik dan gambaran foto thorax pasien tuberkulosis paru.
Kesimpulan: Berdasarkan 9 data kepustakaan yang dikaji dan dianalisis ditemukan bahwa secara umum TB Paru paling banyak diderita pada kelompok usia <60 tahun, sering ditemui pada pasien jenis kelamin laki laki, keluhan utama yang paling banyak adalah batuk lama lebih dari dua minggu, dan luas lesi radiologi terbanyak adalah lesi luas (far advanced lesion).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Tuberkulosis Paru, Gejala Klinis, Foto Thorax
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine
Depositing User: - Nurhasnah
Date Deposited: 25 Feb 2021 02:21
Last Modified: 06 Nov 2024 04:31
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/3353

Actions (login required)

View Item
View Item