Seleksi Hibrida dan Galur Jagung Toleran Lahan Kering Masam dan Mekanisme Adaptainya


Paesal, Paesal (2024) Seleksi Hibrida dan Galur Jagung Toleran Lahan Kering Masam dan Mekanisme Adaptainya. Disertasi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
P013201012_disertasi_01-02-2024 1-2.pdf

Download (800kB)
[thumbnail of Cover] Image (Cover)
P013201012_disertasi_01-02-2024 cover1.png

Download (165kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
P013201012_disertasi_01-02-2024 dp.pdf

Download (120kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
P013201012_disertasi_01-02-2024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract (Abstrak)

ABSTRAK

PAESAL. Seleksi Hibrida dan Galur Jagung Toleran Lahan Kering Masam dan Mekanisme Adaptainya (dibimbing oleh Yunus Musa, Muh. Jayadi, dan Muhammad Azrai).
Penelitian ini bertujuan untuk medapatkan metode seleksi cepat dan medapatkan hibrida jagung toleran untuk peningkatan hasil jagung pada lahan kering masam. Penelitian terdiri atas empat tahap, yakni: 1) Penapisan cepat galur dan hibrida jagung untuk toleran terhadap tanah masam; 2) Seleksi hibrida jagung toleran terpilih dan amendmen tanah untuk meningkatkan produktivitas jagung di lahan kering masam; 3) Evaluasi daya hasil dan adaptasi jagung pada lahan masam dan normal; 4)Seleksi cepat hibrida jagung untuk toleran masam mengunakan metode marka SSR dan persilangan dialelnya. Analisis ragam menggunakan program Excel, STAR dan PB Tool Versi 1.3 (IRRI). Penelitian Tahap 1 menemukan tiga genotipe (hibrida) toleran masam (ITC>0.5) yaitu: MAL03/122, MAL03/205, MAL03/192, dengan hasil > 6,0 t/ha. Penelitian Tahap 2 menemukan metode penapisan jagung hibrida dengan modifikasi tanah pH 5,1 menjadi pH 4,3 dan (pH 6,5) dan tersaring MAL03x208, MAL03x192 dan Bisi-18 tergolong toleran masam (RRG>30%), dan amandemen kapur pada tanah masam menghasilkan biji tertinggi disusul biochar janggel, abu sekam dan chek tanah masam. Genotipe MAL03x122 menghasilkan biji kering tertinggi (6,01 t/ha) berbeda nyata dengan Bisi-18 (4,85 t/ha). Percobaan Tahap 3 menemukan Interaksi kemasaman tanah dengan hibrida berpengaruh sangat nyata terhadap anthesis, silking, bobot 100 biji, panjang tongkol, hasil biji. Percobaan Tahap 4 menemukan 15 marka SSR dapat mendeteksi keragaman genetik galur jagung toleran masam dengan koefisin kemiripan genetik 0,35-0,78. Jarak genetik terdekat hibrida GM 8 (CB. POP. 11-6-1-2-1-4-1 dan GM 22(AVLN 118), jarak terjauh GN24 (HDMT 52-L5-7 dan GN31(MGOLD).

Item Type: Thesis (Disertasi)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Galur,Hibrida, Jagung, Lahan masam, Seleksi, Toleran
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions (Program Studi): Program Pascasarjana > Ilmu Pertanian
Depositing User: Andi Milu
Date Deposited: 04 Jun 2024 01:08
Last Modified: 04 Jun 2024 01:08
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/33396

Actions (login required)

View Item
View Item