HUBUNGAN POLIMORFISME GEN OXIDIZED LDL RECEPTOR 1 (OLR-1) 3’ UTR TERHADAP TERJADINYA ADVERSE REMODELING JANTUNG PADA PASIEN PASKA INFARK MIOKARD AKUT MELALUI PERUBAHAN KADAR soluble LOX-1 dan MMP-9 = RELATIONSHIP BETWEEN OXIDIZED LDL RECEPTOR 1 (OLR-1) 3’ UTR GENE POLYMORPHISM AND ADVERSE CARDIAC REMODELLING IN PATIENTS WITH ACUTE MYOCARDIAL INFARCTION THROUGH CHANGES IN soluble LOX-1 AND MMP-9 LEVELS


Indrayana, Yanna (2023) HUBUNGAN POLIMORFISME GEN OXIDIZED LDL RECEPTOR 1 (OLR-1) 3’ UTR TERHADAP TERJADINYA ADVERSE REMODELING JANTUNG PADA PASIEN PASKA INFARK MIOKARD AKUT MELALUI PERUBAHAN KADAR soluble LOX-1 dan MMP-9 = RELATIONSHIP BETWEEN OXIDIZED LDL RECEPTOR 1 (OLR-1) 3’ UTR GENE POLYMORPHISM AND ADVERSE CARDIAC REMODELLING IN PATIENTS WITH ACUTE MYOCARDIAL INFARCTION THROUGH CHANGES IN soluble LOX-1 AND MMP-9 LEVELS. Disertasi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover] Image (Cover)
C013181007_disertasi_04-08-2023 caver1.jpg

Download (321kB)
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
C013181007_disertasi_04-08-2023 bab 1-2.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
C013181007_disertasi_04-08-2023 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
C013181007_disertasi_04-08-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 7 March 2026.

Download (4MB)

Abstract (Abstrak)

YANNA INDRAYANA. Hubungan Polimorfisme Gen Oxidized LDL Receptor 1 (OLR-1) 3’ UTR Terhadap Terjadinya Adverse Remodeling Jantung Pada Pasien Paska Infark Miokard Akut Melalui Perubahan Kadar Soluble LOX-1 dan MMP-9 (dibimbing oleh Irawan Yusuf, Idar Mappangara dan Agussalim Bukhari).
Remodeling jantung paska infark miokard merupakan prediktor gagal jantung pada pasien paska infark miokard akut. Polimorfisme gen Oxidized LDL Receptor 1 (OLR-1) 3’ UTR diketahui sebagai faktor resiko terhadap terjadinya infark miokard akut, namun pengaruhnya terhadap terjadinya remodeling jantung pada pasien paska infark miokard akut belum diketahui.
Penelitian ini melibatkan 84 pasien ST elevasi infark miokard akut (STEMI) yang menjalani intervensi koroner perkutan (IKP). Polimorfisme OLR-1 3’ UTR dianalisis menggunakan prosedur sekuensing. Kadar sLOX-1, ox-LDL dan MMP-9 diukur pada hari pertama dan kelima paska IKP menggunakan prosedur ELISA. Remodeling jantung dinilai berdasarkan peningkatan left ventricular end diastolic volume (LVEDV) ≥20% yang dinilai dari ekokardiografi setelah 3 bulan.
Polimorfisme OLR-1 3’ UTR genotip TT berhubungan dengan terjadinya remodeling jantung paska infark miokard akut dengan OR 8.27 (IK95% 1.24-55.1, p=0.029) setelah dikontrol dengan usia dan faktor resiko kardiovaskular lain. Hal ini disebabkan karena polimorfisme OLR-1 3’UTR genotip TT berhubungan dengan peningkatan sLOX-1 dibandingkan genotip CC (wild type). Hubungan ini tergantung pada kategori IMT dan interaksi antara berat badan lebih dengan diabetes. Dimana pasien dengan berat badan lebih memiliki resiko remodeling jantung yang secara signifikan lebih rendah dengan OR 0.112 (95% CI: 0.02-0.62, p=0.012) sedangkan interaksi antara berat badan lebih dan diabetes meningkatkan resiko remodeling jantung dengan OR 10.32 (95% CI: 1.08-98.7, p=0.043).
sLOX-1 dan MMP-9 yang diukur di hari pertama paska IKP secara signifikan lebih tinggi pada kelompok remodeling jantung masing-masing p=0.001 dan p=0.004. Terdapat korelasi positif antara sLOX-1 dan MMP-9 dengan nilai p<0.001. sLOX-1 dan MMP-9 sebagai prediktor remodeling jantung dengan titik potong masing-masing 118,45 pg/ml (sensitivitas 58,1%; spesifisitas 59,6%, AUC 70,1%) dan 835.95 ng/ml (sensitifitas 64.5%, spesifisitas 65.4%, AUC 70,5%).

Kata kunci : infark miokard akut, remodeling jantung, polimorfisme OLR-1 3’ UTR, sLOX-1, MMP-9

Item Type: Thesis (Disertasi)
Uncontrolled Keywords: acute myocardial infarction, cardiac remodeling, OLR-1 3' UTR polymorphism, sLOX-1, MMP-9
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Kedokteran > Ilmu Kedokteran
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 20 May 2024 00:58
Last Modified: 20 May 2024 00:58
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/33258

Actions (login required)

View Item
View Item