UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN DAN TOKSISITAS EKSTRAK FUKOSANTIN DARI ALGA COKELAT Sargassum vulgare = Evaluation of Antioxidant Activity and Toxicity of Fucoxanthin Extract from Brown Algae Sargassum vulgare


Husein, Husnah (2022) UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN DAN TOKSISITAS EKSTRAK FUKOSANTIN DARI ALGA COKELAT Sargassum vulgare = Evaluation of Antioxidant Activity and Toxicity of Fucoxanthin Extract from Brown Algae Sargassum vulgare. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
J012202003_tesis_01-02-2023 cover1.png

Download (138kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
J012202003_tesis_01-02-2023 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
J012202003_tesis_01-02-2023 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
J012202003_tesis_01-02-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 1 January 2026.

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

Alga coklat Sargassum sp. telah dilaporkan memiliki sifat antioksidan yang lebih baik dibandingkan dengan alga merah dan hijau. Beberapa zat bioaktif yang teridentifikasi dalam alga ini antara lain flavonoid, triterpenoid, polifenol, klorofil, karotenoid, saponin dan alkaloid, yang dapat dimanfaatkan sebagai sumber antioksidan alami. Juga dilaporkan bahwa konsumsi fukosantin, pigmen karotenoid dengan konsentrasi tertinggi pada alga coklat, dapat menunjukkan efek antitumor. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi aktivitas antioksidan dan toksisitas senyawa fukosantin alami yang berasal dari Sargassum vulgare, alga coklat yang memberikan efek antitumor melalui perlindungan fungsi seluler. Senyawa fukosantin diekstraksi dari Sargassum vulgare menggunakan metode maserasi tunggal dengan pelarut metanol dan kemudian diidentifikasi dengan spektroskopi Fourier-transform infrared (FTIR). Aktivitas antioksidan dan toksisitas senyawa fukosantin dinilai masing-masing menggunakan uji pemulunagn radikal 2,2-Diphenyl-1-picrylhydrazy (DPPH) dan Brine Shrimp Lethality Test (BSLT). Spektroskopi FTIR pada bilangan gelombang 1633 cm-1 mengungkapkan bahwa Sargassum vulgare mengandung fukosantin. Selain itu, hasil yang diperoleh menunjukkan ekstrak fukosantin dari Sargassum vulgare, mengandung senyawa fukosantin yang diekstrak menggunakan Teknik maserasi memiliki aktivitas antioksidan sangat lemah (IC50 = 365,19 µg/ml) Namun bersifat toksik (LC50 = 34,67 µg/ml) berdasarkan uji toksisitas dengan metode BSLT yang menunjukkan bahwa ekstrak fukosantin Sargassum vulgare memiliki potensi sebagai antitumor.

Item Type: Thesis (Thesis)
Uncontrolled Keywords: Fukosantin, Sargassum vulgare, antitumor
Subjects: R Medicine > RK Dentistry
Divisions (Program Studi): Fakultas Pendidikan Dokter Gigi > Profesi Dokter Gigi
Depositing User: S.I.P Zohrah Djohan
Date Deposited: 26 Apr 2024 01:10
Last Modified: 26 Apr 2024 01:10
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/32643

Actions (login required)

View Item
View Item