Partisipasi Masyarakat Dalam Pembangunan Infrastruktur Transportasi Jalan Trans-Papua (Studi Kasus: Segmen Jalan Trans Papua di Kabupaten Nduga) = Community Participation in the Development of Trans Papua Road Transportation Infrastructure, Case Study: Trans Papua Road Segment in Nduga Regency


Kambu, Zepnat (2023) Partisipasi Masyarakat Dalam Pembangunan Infrastruktur Transportasi Jalan Trans-Papua (Studi Kasus: Segmen Jalan Trans Papua di Kabupaten Nduga) = Community Participation in the Development of Trans Papua Road Transportation Infrastructure, Case Study: Trans Papua Road Segment in Nduga Regency. Disertasi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
D013202001_disertasi_04-05-2023 cover1.jpg

Download (273kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-3] Text (Bab 1-3)
D013202001_disertasi_04-05-2023 bab 1-3.pdf

Download (0B)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
D013202001_disertasi_04-05-2023 dp.pdf

Download (0B)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
D013202001_disertasi_04-05-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 17 January 2026.

Download (4MB)

Abstract (Abstrak)

Pembangunan jalan Trans Papua membuka akses kegiatan sosial dan ekonomi masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan Orang Asli Papua (OAP). Implementasi pembangunan jalan Trans Papua dihadapkan berbagai kendala, kritik, perbedaan persepsi, dan konflik yang menyangkut aspek ekonomi, sosial�budaya maupun lingkungan antara masyarakat Papua dan Non Papua. Penelitian ini bertujuan (1) menemukan kejelasan capaian, pembiayaan fisik, isu perubahan sosial ekonomi dan resistensi atau konflik bagi masyarakat lokal terhadap implementasi pembangunan jalan Trans Papua segmen V, (2)
mewujudkan karakteristik persepsi dan kesamaan beda pandang antara masyarakat Papua dan Non Papua, (3) menyusun konsep model analog diagramatik kombinasi bottom up dan top down serta partisipasi guna memaksimalkan keberadaan Trans Papua untuk kesejahteraan masyarakat lokal Papua. Penelitian ini tergolong studi kebijakan dengan pendekatan kualitatif dan
atau kuantitatif, menggunakan analisis deskriptif, persepsi, FGD dan in dept interview, serta analisis meta-sintesis dengan pendekatan Subjek, Objek dan Metode (SOM). Hasil analisis menunjukkan bahwa (1) Jalan Trans Papua pada segmen V di Kabupaten Nduga dengan perkerasan aspal dan japat, pembiayaan jalan bervariasi antara Rp. 3,13 - 13,00 milyar per km. Ketidakterlibatan masyarakat lokal memicu kritik dan konflik, terjadi sumbatan komunikasi dalam proses pengambilan keputusan pada saat perencanaan dan implementasi. (2) Pembangunan jalan Trans Papua berpengaruh negatif terhadap aspek lingkungan dan, relatif berpengaruh terhadap aspek sosial budaya. Namun, cukup berpengaruh terhadap aspek ekonomi dan peningkatan konektivitas serta
interaksi antar wilayah. (3) Model solusi yang efisien dan efektif adalah Kombinasi Analisis Model Bottom Up untuk meminimalkan resistensi dan konflik, serta memaksimalkan partisipasi masyarakat dalam pembangunan. Perlu optimalisasi pemanfaatan modal masyarakat yang berkontekstual Papua seperti sumber daya manusia dan alam, ekonomi, modal sosial dan modal Zamin dan Ekologi Papua yang Natural (Zepnat).

Keywords : Aksesibilitas Wilayah, Keberlanjutan, Partisipasi, Masyarakat lokal

Item Type: Thesis (Disertasi)
Uncontrolled Keywords: Aksesibilitas Wilayah, Keberlanjutan, Partisipasi, Masyarakat lokal
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 18 Jan 2024 02:02
Last Modified: 18 Jan 2024 02:02
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/32226

Actions (login required)

View Item
View Item