STUDI KOMPARASI FAKTOR RESIKO KETERLAMBATAN PROYEK KONSTRUKSI DI SULAWESI SELATAN (BUMN VS SWASTA) = Comparative Study of Risk Delay Factors In Construction Projects In South Sulawesi ( BUMN VS Private )


Patasik, Daegal Fedora (2022) STUDI KOMPARASI FAKTOR RESIKO KETERLAMBATAN PROYEK KONSTRUKSI DI SULAWESI SELATAN (BUMN VS SWASTA) = Comparative Study of Risk Delay Factors In Construction Projects In South Sulawesi ( BUMN VS Private ). Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
D012191003_tesis_04-01-2023 cover1.jpg

Download (240kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-3] Text (Bab 1-3)
D012191003_tesis_04-01-2023 bab 1-3.pdf

Download (914kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
D012191003_tesis_04-01-2023 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
D012191003_tesis_04-01-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 15 January 2026.

Download (4MB)

Abstract (Abstrak)

Perkembangan dunia konstruksi saat ini semakin pesat seiring dengan perkembangan zaman ,dimana pemangku kepentingan dalam dunia konstruksi di tuntut untuk mampu menyelesaikan suatu proyek secara efisien, namun pada realitanya masih banyak kendala-kendala yang kita jumpai yang mengakibatkan suatu pekerjaan terhambat. Merujuk pada Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKIP) Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi Provinsi Sulawesi Selatan (2018-2019) dan Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Provinsi Sulawesi Selatan (2020) masih banyak pekerjaan yang mengalami keterlambatan. Tujuan peneltian Mengalisis Faktor-faktor yang berpengaruh terhadap penyelesaian proyek konstruksi dan Menganalisis perbandingan faktor/variable keterlambatan yang mempengaruhi secara signifikasikan keterlambatan proyek konstruksi pada lingkup pemerintah (BUMN) dan Swasta di Sulawesi Selatan serta alternatif penangannnya. Metode yang digunakan Analisis Indeks Frekuensi, Indeks Pengaruh ,Indeks Kepentingan, dan analisa resiko. Hasil peneltian menunjukkan bahwa terdapat faktor 27 dari 35 faktor yang yang di sebar relevan terjadi di Sulawesi Selatan dan perbandingan faktor resiko keterlambatan dominan. Peringkat pertama pada responden BUMN Terjadi perubabagan desain oleh owner (58 %) dan peringkat pertama pada Swasta Keterlambatan pengiriman barang/material (79,44 %). Alternatif pada pihak BUMN yakni Terjadi perubahan desain oleh owner adalah Mengkaji dan membahas bersama mengenai urgensi untuk merubah item dan Perbaikan perencanaan design. Alternatif pada pihak Swasta yakni Keterlambatan pengiriman/barang material adalah Memastikan Manajemen konstruksi melakukan rapat koordinasi dengan kontraktor untuk evaluasi mekanisme order agar dilakukan lebih awal.

Kata Kunci: Keterlambatan Proyek, Analisa Data, BUMN dan Swasta, Sulawesi Selatan

Item Type: Thesis (Thesis)
Uncontrolled Keywords: Project Delay, Data Analysis, BUMN and Private, South Sulawesi
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 15 Jan 2024 02:42
Last Modified: 15 Jan 2024 02:42
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/32119

Actions (login required)

View Item
View Item