Studi Eksperimental Hubungan Tegangan Regangan Beton Yang Terbuat Dari Limbah Batu Bata Tahan Api Jenis Alumina Dan Semen Portland Komposit = Experimental Study of Stress Strain Relationships of Concrete Made from Waste Alumina Refractory Bricks And Composite Portland Cement


Rayhan, Muhammad Fathir (2023) Studi Eksperimental Hubungan Tegangan Regangan Beton Yang Terbuat Dari Limbah Batu Bata Tahan Api Jenis Alumina Dan Semen Portland Komposit = Experimental Study of Stress Strain Relationships of Concrete Made from Waste Alumina Refractory Bricks And Composite Portland Cement. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
D011191112_skripsi_04-05-2023 cover1.jpg

Download (257kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-3] Text (Bab 1-3)
D011191112_skripsi_04-05-2023 bab 1-3.pdf

Download (830kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
D011191112_skripsi_04-05-2023 dp.pdf

Download (564kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
D011191112_skripsi_04-05-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 11 January 2026.

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Beton merupakan salah satu bahan bangunan yang banyak dipakai di Indonesia dalam pembangunan gedung, jembatan, dermaga, dan lain-lain. Dengan semakin berkembangnya pembangunan infrasturktur mengakibatkan peningkatan kebutuhan material beton dan menyebabkan menipisnya persediaan material pembuatan beton. Penggunaan material refraktori batu bata tahan api dalam pembuatan beton dapat mengurangi pencemaran lingkungan dan sangat berpotensi pada produksi beton dalam pembangunan infrastruktur. Dalam penelitian ini terdapat 3 sampel beton dari tiap variasi, dimana variasi tersebut yaitu beton normal, dan beton subtitusi agregat kasar dengan komposisi 15%, 30%, dan 50%. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan tegangan dan regangan beton, mengidentifikasi perilaku kuat tekan beton dan pola retak beton sebagai subtitusi agregat kasar refraktori brick jenis alumina. Penelitian ini dilakukan pengujian perilaku mekanik dan pengamatan pola retak pada beton dari tiap variasi dengan menggunakan refraktori sebagai subtitusi agregat kasar dalam pembuatan beton. Perilaku mekanik yang dimaksud berupa pengujian kuat tekan, dan modulus elastisitas. Perawatan beton dilakukan dengan cara beton direndam dalam bak curing. Pengujian kuat tekan yang dilaksanakan pada umur 7, dan 28 hari. Dari hasil pengujian terdapat peningkatan kuat tekan beton, pengujian beton dengan subtitusi agregat kasar refraktori belum memenuhi target kuat tekan rencana beton. Dapat dilihat bahwa kuat tekan beton dengan batu bata tahan api sebagai subtitusi agregat kasar tertinggi pada beton umur 28 hari dengan variasi komposisi subtitusi 15% dengan nilai kuat tekan beton rata rata 25,15 Mpa.

Keywords : Batu Bata Tahan Api, Kuat Tekan, Tegangan, Regangan, Modulus elastisitas.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Refractory Brick, Stress, Strain, Compressive Strength, Modulus of Elasticity.
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 06 May 2024 08:03
Last Modified: 06 May 2024 08:03
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/32098

Actions (login required)

View Item
View Item