KEPUASAN DAN KEPENTINGAN AGEN DAN SUB AGEN TERHADAP PEMBELIAN PAKAN TERNAK AYAM PEDAGING DI PT. JAPFA COMFEED INDONESIA TBK, UNIT MAKASSAR DENGAN MENGGUNAKAN METODE CSI (CUSTOMER SATISFACTION INDEX)


ALAM, NURUL IQAMAH (2019) KEPUASAN DAN KEPENTINGAN AGEN DAN SUB AGEN TERHADAP PEMBELIAN PAKAN TERNAK AYAM PEDAGING DI PT. JAPFA COMFEED INDONESIA TBK, UNIT MAKASSAR DENGAN MENGGUNAKAN METODE CSI (CUSTOMER SATISFACTION INDEX). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of FULL TEXT] Text (FULL TEXT)
NURUL IQAMAH ALAM_I11115062.pdf

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

NURUL IQAMAH ALAM. I1111062. Kepuasan dan Kepentingan Agen dan
Sub Agen Terhadap Pembelian Pakan Ternak Ayam Pedaging di PT. Japfa
Comfeed Indonesia Tbk, Unit Makassar dengan Menggunakan Metode CSI
(Customer Satisfaction Index) Dibimbing oleh : Ahmad Ramadhan Siregar dan
Syahriadi Kadir.
Pakan merupakan istrumen yang sangat penting bagi ternak. Zat-zat nutrisi yang
terkandung dalam pakan dimanfaatkan oleh ternak untuk memenuhi kebutuhan
hidup sehingga menjadi faktor keberhasilan usaha peternakan, sebab berdasarkan
insrumen pakan tersebut menimbulkan variative keinginan konsumen dalam
membeli produk pakan. Perusahaan sapronak yang bergerak sebagai
lading/produksi paka salah satunya yakni PT. Japfa Commfeed Tbk, Unit
Makassar. Berangkat dari hal tersebut mengakibatkan adanya tingkat kepuasan
agen dan sub agen terhadap pembelian pakan ternak ayam pedaging di PT. Japfa
Comfeed juga berbeda beda. Metode yang digunakan pada peelitian ini yakni CSI
(Customer Satisfaction Index). Populasi yang digunakan dalam penelitian ini
sebanyak 200 populasi dimana agen sebanyak 40 dan sub agen sebanyak 160 yang
ada di PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk, Unit Makassar. Hasil penilaian agen dan
sub agen pada pembelian pakan ternak ayam pedaging di PT. Japfa Comfeed
Indonesia Tbk, antara lain pada tingkat kepuasan berada pada bobot puas (4),
tingkat kepentingan berada pada bobot sangat penting (5), dapat ketahui bahwa
rata-rata tingkat kepuasan 4,25 dan penilaian tingkat kepentingan 4,56 dimana
dari hasil tersebut diketahui bahwa 7,05 yang belum tercapai. Berdasaran hasil
penelitan dengan menggunakan metode CSI dapat disimpulkan bahwa indeks
kepuasan yaitu 85,16 artinya tingkat kepuasan agen dan sub agen terhadap
pembelian pakan ternak ayam pedaging di PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk,
Unit Makassar sudah dianggap sangat puas.
Kata Kunci : Pakan, Kepuasan, Kepentingan, PT. Japfa Comfeed, Agen dan Sub
Agen

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Pakan, Kepuasan, Kepentingan, PT. Japfa Comfeed, Agen dan Sub Agen
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: Kamaluddin
Date Deposited: 29 Apr 2024 03:57
Last Modified: 29 Apr 2024 03:57
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/31879

Actions (login required)

View Item
View Item