Ramadhan, Alip (2021) IDENTIFIKASI BENTUK DAN FUNGSI BUNGKER JEPANG DI PULAU LAE-LAE. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
F61114007_skripsi cover1.png
Download (189kB) | Preview
F61114007_skripsi 1-2.pdf
Download (1MB)
F61114007_skripsi dp.pdf
Download (194kB)
F61114007_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract (Abstrak)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk dan fungsi bungker yang berada di Pulau Lae-Lae. Pada penelitian ini metode yang dilakukan yaitu pengumpulan data yang terbagi menjadi dua yaitu data pustaka dan data lapangan, kemudian melakukan pengolahan data menggunakan analisis morfologi dan analisis kontekstual untuk mengetahui bentuk dan fungsi pada tinggalan bungker tersebut.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa bentuk bungker Jepang yang berada di Pulau Lae-Lae terdapat dua jenis yaitu, bungker 1 menyerupai susunan anak tangga sedangkan bungker 2 memiliki bentuk menyerupai huruf Z. Berdasarkan fungsi tinggalan bungker Jepang yang berada di Pulau Lae-Lae yaitu dilihat dari variabel bentuk, teknologi (bahan penyusun) dan keletakan. Setiap varabel menjelaskan fungsi bungker Jepang tersebut. Dilihat dari bentuk dan bahan penyusun, fungsinya sebagai bagian dari pertahanaan untuk melindungi dari serangan musuh dan untuk menguasai suatu daerah serta untuk menghadapi dan mengantisipasi musuh menyerang secara langsung. Sedangkan dilihat dari keletakan, arah pintu bungker 1 dan bungker 2 mengarah ke laut sehingga kemungkinan bungker yang terdapat di Pulau Lae-Lae difungsikan sebagai sarana pertahanan. Daerah pantai diperkuat dengan bungker, dimaksudkan untuk mencegah upaya pendaratan serangan musuh yang datang dari arah laut.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | bungker, jepang, bentuk dan fungsi, pulau lae-lae |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Depositing User: | Andi Milu |
Date Deposited: | 12 Mar 2021 00:59 |
Last Modified: | 12 Mar 2021 00:59 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/3178 |