COLLABORATIVE GOVERNANCE DALAM PELAKSANAAN PROGRAM PENGEMBANGAN KAWASAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT (PKPM) MELALUI “APARTEMEN IKAN” DI KECAMATAN MALILI KABUPATEN LUWU TIMUR = Collaborative Governance in the Implementation Program of the Community Empowerment Development (PKPM) Through the "Fish Apartment" in Malili District, East Luwu Regency


M, Jeri (2023) COLLABORATIVE GOVERNANCE DALAM PELAKSANAAN PROGRAM PENGEMBANGAN KAWASAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT (PKPM) MELALUI “APARTEMEN IKAN” DI KECAMATAN MALILI KABUPATEN LUWU TIMUR = Collaborative Governance in the Implementation Program of the Community Empowerment Development (PKPM) Through the "Fish Apartment" in Malili District, East Luwu Regency. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
E012211007_tesis_01-08-2023 caver1.jpg

Download (225kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
E012211007_tesis_01-08-2023 bab 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
E012211007_tesis_01-08-2023 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
E012211007_tesis_01-08-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 11 December 2025.

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Program apartemen ikan merupakan program yang berkolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan dalam rangka pengembalian habitat ikan dan peningkatan hail tangkap nelayan. Penelitian in bertujuan menganalisis collaborative governance pada program pengembangan kawasan pemberdayaan masyarakat melalui apartemen ikan di Kecamatan Malili, Kabupaten Luwu Timur. Penelitian in menggunakan metode penelitian kualitatif dengan penelitian deskriptif dan pendekatan collaborative governance (Ansell & Gash, 2008). Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam, observasi, dan kajian dokumentasi. Data dianalisis menggunakan model analisis Miles & Huberman (1994) dengan teknik pereduksian data, penyajian data, dan penyimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa collaborative governance dalam program pengembangan kawasan pemberdayaan masyarakat melalui apartemen ikan di Kecamatan Malili Kabupaten Luwu timur, yakni (1) dialog tatap muka dilakukan dengan baik yang dapat dilihat pada saat rapat koordinasi, baik melalui koordinasi internal di pihak masing-masing maupun rapat koordinasi yang mencakupi seluruh pihak yang berkolaborasi; (2) membangun kepercayaan belum terjalin dengan baik yang dikarenakan kepercayaan pihak pemerintah dan masyarakat terhadap PT Vale kurang terjalin sehingga proses pencairan yang lama dan kurang transparan; (3) komitmen terhadap proses telah terlaksana dengan baik yang dapat dilihat dari keikutsertaan seluruh pihak, baik dari pemerintah, swasta, maupun masyarakat dalam proses perencanaan hingga pelaksanaan program; (4) berbagi pemahaman telah dilakukan dengan baik melalui sosialisasi yang membahas mengenai tujuan bersama terciptanya program apartemen ikan; dan (5) dampak sementara program pembangunan apartemen ikan telah memberikan dampak positif bagi ekosistem laut yang terlihat dari banyakya ikan yang berkumpul di sekitar apartemen ikan yang telah diturunkan ke dasar laut.

Keywords : manajemen kolaborasi, apartemen ikan, program pengembangan, kawasan masyakat

Item Type: Thesis (Thesis)
Uncontrolled Keywords: collaborative empowerment program, governance, fish apartment, community
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Publik
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 20 Mar 2024 06:31
Last Modified: 20 Mar 2024 06:31
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/31232

Actions (login required)

View Item
View Item