KARAKTERISTIK POHON BERSARANG KUSKUS BERUANG Ailurops ursinus PADA BERBAGAI TUTUPAN VEGETASI DI LABORATORIUM LAPANGAN KONSERVASI SUMBERDAYA HUTAN DAN EKOWISATA DAN SEKITARNYA DI HUTAN PENDIDIKAN UNIVERSITAS HASANUDDIN KABUPATEN MAROS SULAWESI SELATAN


Muhammad Fauzan, Muhammad Fauzan (2020) KARAKTERISTIK POHON BERSARANG KUSKUS BERUANG Ailurops ursinus PADA BERBAGAI TUTUPAN VEGETASI DI LABORATORIUM LAPANGAN KONSERVASI SUMBERDAYA HUTAN DAN EKOWISATA DAN SEKITARNYA DI HUTAN PENDIDIKAN UNIVERSITAS HASANUDDIN KABUPATEN MAROS SULAWESI SELATAN. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
M11115512_skripsi Cover1.png

Download (185kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1 dan 2] Text (Bab 1 dan 2)
M11115512_skripsi I-II.pdf

Download (312kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
M11115512_skripsi DP.pdf

Download (404kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
M11115512_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Kuskus beruang (Ailurops Ursinus) adalah satwa endemik Sulawesi yang sebagian besar hidupnya di atas pohon (arboreal). Upaya perencanaan dan pengelolaan sumberdaya hutan, khususnya dalam upaya pelestarian kuskus beruang, maka dilakukan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui karakteristik pohon yang dipilih oleh kuskus beruang sebagai tempat bersarang pada berbagai tutupan vegetasi yang terdapat di Laboratorium Lapangan Konservasi Sumberdaya Hutan dan Ekowisata dan Sekitarnya di Hutan Pendidikan Universitas Hasanuddin. Prosedur penelitian antara lain ialah observasi lapangan, pemasangan GPS tracking pada kuskus beruang, pengamatan obyek selama 12 jam perhari, serta analisis karakteristik pohon sarang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat sembilan jenis pohon sarang, yaitu jenis Arthrophyllum diversifolium, Aleurites moluccana, Bauchanania arborescens, Cinnamomum inner, Darcontomelon dao, Ficus variegata, Myristica fragrans, Palaquium obovatum, dan Pinus merkusii. Jenis Ficus variegata merupakan jenis dengan jumlah terbanyak yang digunakan kuskus beruang sebagai pohon sarang. Karakteristik pohon sarang yang cenderung digunakan kuskus beruang adalah pohon dengan tinggi 15 m hingga 25 m, berdiameter lebih dari 0,5 m, dan luas tajuk 86,54 m² hingga 455,93 m². Posisi yang paling disukai oleh kuskus beruang pada pohon sarang yaitu pada puncak kanopi pohon.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kuskus Beruang, Pohon Sarang, Tutupan Vegetasi.
Subjects: S Agriculture > SD Forestry
Depositing User: sangiasseri abubakar
Date Deposited: 09 Mar 2021 07:03
Last Modified: 06 Nov 2024 04:30
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/3115

Actions (login required)

View Item
View Item