KARAKTERISTIK PASIEN DIABETES MELLITUS TIPE 2 DI INSTALASI RAWAT INAP RUMAH SAKIT PENDIDIKAN UNIVERSITAS HASANUDDIN KOTA MAKASSAR PERIODE JANUARI 2018 – SEPTEMBER 2019


Yani Kasa, Anastasya (2019) KARAKTERISTIK PASIEN DIABETES MELLITUS TIPE 2 DI INSTALASI RAWAT INAP RUMAH SAKIT PENDIDIKAN UNIVERSITAS HASANUDDIN KOTA MAKASSAR PERIODE JANUARI 2018 – SEPTEMBER 2019. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
19_C11116350_Cover1.jpg

Download (5kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
19_C11116350(FILEminimizer) ... ok 1-2.pdf

Download (964kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
19_C11116350(FILEminimizer) ... ok dapus-lam.pdf

Download (431kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
19_C11116350(FILEminimizer) ... ok.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Latar Belakang : Pada tahun 2017 jumlah penderita diabetes di Indonesia mencapai 10 juta orang. Tertinggi pada provinsi DKI Jakarta sebesar 3,4% dan terendah pada provinsi NTT sebesar 0,9% dan sedangkan Sulawesi Selatan berada pada pertengahan yaitu 1,8%. Epidemiologi yang sampai saat ini dilaksanakan di Indonesia, lebih tepatnya kekerapan diabetes di Makassar tahun 2015 kasus baru DM di Kota Makassar yaitu 21.018 kasus (laki-laki : 8.457 , perempuan : 12.561), sedangkan kasus lama yaitu 57.087 (laki-laki : 23.395 , perempuan : 33.692). Adapun kematian akibat DM terdapat 811 kasus.
Tujuan : Untuk memperoleh informasi mengenai karakteristik pasien Diabetes Mellitus tipe 2 di instalasi rawat inap RSP Universitas Hasanuddin Kota Makassar periode Januari 2018 – September 2019.
Metode Penelitian : penelitian ini bersifat observasional deskriptif dengan pendekatan cross sectional dilakukan di Rumah Sakit Pendidikan Universitas Hasanuddin melalui pengguna rekam medis. Subyek penelitian adalah Pasien penderita Diabetes Mellitus tipe 2 yang dirawat inap di Rumah Sakit Pendidikan Universitas Hasanuddin angkatan periode Januari 2018 – September 2019 dengan metode total sampling.
Hasil : Terdapat 51 pasien dengan diagnosis diabetes mellitus tipe 2 di instalasi rawat inap Rumah Sakit Pendidikan Universitas Hasanuddin periode Januari 2018 – September 2019 yang memenuhi kriteria. Dari 51 pasien tersebut, paling banyak dengan usia lebih dari 50 tahun yaitu sebanyak 43 pasien (84,3%), jenis kelamin terbanyak adalah wanita sebanyak 34 pasien (66,7%), status gizi terbanyak adalah normal sebanyak 16 pasien (31,4%), hasil pemeriksaan GDS terbanyak adalah hiperglikemia sebanyak 42 pasien (82,4%), hasil pemeriksaan GDP terbanyak adalah diabetes sebanyak 41 pasien (80,4%), hasil pemeriksaan HbA1C terbanyak adalah kontrol buruk sebanyak 36 pasien (70,6%), dengan lama menderita terbanyak adalah 5 – 10 tahun sebanyak 28 pasien (54,9%), dan dari hasil jenis komplikasi paling banyak yaitu komplikasi kronik sebanyak 36 pasien (70,6%).
Kesimpulan : Disimpulkan bahwa pasien diabetes mellitus tipe 2 yang di rawat inap di Rumah Sakit Pendidikan Universitas Hasanuddin paling banyak berusia lebih dari 50 tahun, jenis kelamin wanita, gizi baik, kadar GDS hiperglikemia, kadar GDP diabetes, HbA1C control buruk, lama menderita 5 – 10 tahun dan berkomplikasi kronik.
Kata Kunci : Karakteristik, diabetes mellitus tipe 2, rawat inap, Rumah Sakit Pendidikan Universitas Hasanuddin

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 09 Mar 2021 06:34
Last Modified: 09 Mar 2021 06:34
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/3094

Actions (login required)

View Item
View Item