STRATEGI PENGENDALIAN KAWASAN PERMUKIMAN DALAM MENDUKUNG PERKEMBANGAN WILAYAH DI KECAMATAN BARRU, KABUPATEN BARRU, SULAWESI SELATAN = STRATEGY FOR CONTROLLING SETTLEMENT AREA IN SUPPORTING REGIONAL DEVELOPMENT OF BARRU SUBDISTRICT, BARRU DISTRICT, SOUTH SULAWESI


Syamsidar, Syamsidar (2023) STRATEGI PENGENDALIAN KAWASAN PERMUKIMAN DALAM MENDUKUNG PERKEMBANGAN WILAYAH DI KECAMATAN BARRU, KABUPATEN BARRU, SULAWESI SELATAN = STRATEGY FOR CONTROLLING SETTLEMENT AREA IN SUPPORTING REGIONAL DEVELOPMENT OF BARRU SUBDISTRICT, BARRU DISTRICT, SOUTH SULAWESI. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
P022191027_tesis_27-09-2023 caver1.jpg

Download (259kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
P022191027_tesis_27-09-2023 bab 1-2.pdf

Download (993kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
P022191027_tesis_27-09-2023 dp.pdf

Download (204kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
P022191027_tesis_27-09-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 24 October 2025.

Download (5MB)

Abstract (Abstrak)

SYAMSIDAR. Strategi Pengendalian Kawasan Permukiman dalam Mendukung Perkembangan Wilayah di Kecamatan Barru, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan (dibimbing oleh Ria Wikantari dan Arifuddin Akil).
Peningkatan aktivitas pembangunan permukiman sudah tentu akan dibarengi oleh bertambahnya kebutuhan lahan yang mewadahinya. Untuk itu perlu diidentifikasi sedini mungkin kesesuaian kawasan dengan rencana struktur dan pola ruang dalam RTRW Kabupaten Barru serta faktor-faktor yang mempengaruhi perkembangannya untuk mendapatkan strategi pengendalian yang tepat. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi kawasan permukiman eksisting terhadap perencanaan permukiman dalam RTRW Kabupaten Barru tahun 2011-2031, mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi perkembangan permukiman serta merumuskan strategi pengendalian kawasan permukiman dalam mendukung perkembangan wilayah di Kabupaten Barru, khususnya kecamatan Barru. Pendekatan penelitian ini campuran kuantitatif-kualitatif dan menggunakan metode deskriptif, teknik analisis menggunakan overlay data spasial permukiman eksisting dengan peta rencana pola ruang Kabupaten Barru, kemudian Analitical Hirarchy Process (AHP) digunakan untuk menentukan bobot prioritas kepentingan dari masing-masing variabel yang berpengaruh terhadap pertumbuhan permukiman dan analisis FFA (Force field analysis) untuk mengidentifikasi berbagai kendala dalam merumuskan strategi pengendalian perkembangan kawasan permukiman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa menurut hasil overlay peta RTRW kabupaten Barru dengan peta citra eksisting tahun 2021, pembangunan permukiman tidak sesuai dengan pemanfaatan ruang kawasan permukiman. Hal tersebut mengindikasikan adanya penyimpangan serta alih fungsi lahan yang terjadi di semua wilayah di kecamatan Barru. Faktor yang paling berpengaruh dalam perkembangan permukiman yaitu kondisi ekonomi terutama tingkat pendapatan masyarakat, disusul oleh kondisi infrastruktur permukiman terutama air bersih dan listrik, kemudian kondisi sosial masyarakat terutama tingkat pendidikan. Strategi yang diprioritaskan dalam mengendalikan perkembangan permukiman yaitu peninjauan kembali Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten, serta pemenuhan ketersediaan ruang publik sesuai kebutuhan skala pelayanan, pengetatan Peraturan Izin kesesuaian pemanfaatan ruang tentang persyaratan pembangunan rumah, penerbitan Rencana Detail Tata Ruang Kecamatan Barru agar zonasi peruntukan lahan permukiman lebih jelas.

Kata kunci: Pengendalian permukiman, analisis overlay, AHP (Analitical Hirarchy Process), FFA (Force Field Analysis), RTRW, kondisi sosial-ekonomi, infrastruktur air bersih dan listrik

Item Type: Thesis (Thesis)
Uncontrolled Keywords: Settlement control, overlay analysis, AHP (Analytical Hierarchy Process), FFA (Force Field Analysis), RTRW, socio-economic conditions, water and electricity infrastructure
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions (Program Studi): Program Pascasarjana > Perencanaan dan Pengembangan Wilayah
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 16 Feb 2024 02:49
Last Modified: 16 Feb 2024 02:49
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/29844

Actions (login required)

View Item
View Item