PENGARUH MODEL CONTINUITY OF CARE DALAM ASUHAN KEHAMILAN DAN PERSALINAN TERHADAP LUARAN BAYI BARU LAHIR


Foranci, Yoki (2023) PENGARUH MODEL CONTINUITY OF CARE DALAM ASUHAN KEHAMILAN DAN PERSALINAN TERHADAP LUARAN BAYI BARU LAHIR. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of P102202006_tesis_27-09-2023 caver1.jpg]
Preview
Image
P102202006_tesis_27-09-2023 caver1.jpg

Download (261kB) | Preview
[thumbnail of P102202006_tesis_27-09-2023 bab 1-2.pdf] Text
P102202006_tesis_27-09-2023 bab 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of P102202006_tesis_27-09-2023 dp.pdf] Text
P102202006_tesis_27-09-2023 dp.pdf

Download (511kB)
[thumbnail of P102202006_tesis_27-09-2023.pdf] Text
P102202006_tesis_27-09-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 24 October 2025.

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

ABSTRAK
YOKI FORANCI. Pengaruh Model Continuity of Care Dalam Asuhan
Kehamilan Dan Persalinan Terhadap Luaran Bayi Baru Lahir (Dibimbing Oleh
Werna Nontji dan Sharvianty Arifuddin)
Latar belakang: Asuhan Continuity of Care (COC) merupakan asuhan secara berkelanjutan dari hamil, bersalin, nifas, BBL sampai dengan keluarga berencana sebagai upaya penurunan AKI dan AKB. Bayi yang mendapatkan pelayanan tersebut lebih cenderung menerima pelayanan yang efektif, hasil yang lebih
bermutu dan dapat meningkatkan akses pelayanan, serta koordinasi yang lebih bermanfaat. Tujuan: menganalisis pengaruh model continuity of care dalam
asuhan kehamilan dan persalinan terhadap luaran bayi baru lahir. Metode penelitian: Desain yang digunakan adalah quasy eksperimental dengan metode Posttest-Only Control Design. Penelitian dilaksanakan di wilayah kerja Puskesmas Weru dan Danowudu Bitung Sulawesi Utara pada bulan 16 Maret16 Juni 2023. Populasi sebanyak 173 responden dan teknik pengambilan sampel yaitu consecutive sampling didapatkan 70 ibu hamil dibagi menjadi 2 kelompok, masing-masing 35 untuk kelompok intervensi dan 35 untuk kelompok kontrol.
Hasil penelitian: Hasil uji statistik chi-square nilai probabilitas 0,007 padakelompok intervensi dan kontrol dimana, nilai tersebut lebih kecil dari nilai signifikan
standar 0,05 yang berarti terdapat pengaruh yang signifikan dari hasil model Continuity of Care pada asuhan kehamilan dan persalinan terhadap luaran bayi
baru lahir. Kesimpulan: Adanya pengaruh Continuity Of Care dalam asuhan kehamilan dan persalinan dapat mempengaruhi luaran bayi baru lahir. Sehingga untuk meningkatkan dan mempertahankan kualitas pelayanan ibu hamil, bersalin, BBL, perlu dilakukan asuhan kebidanan berkesinambungan.

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions (Program Studi): Program Pascasarjana > Ilmu Kebidanan
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 16 Feb 2024 01:25
Last Modified: 16 Feb 2024 01:25
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/29841

Actions (login required)

View Item
View Item