TEKNIK ORTOREKTIFIKASI CITRA PLEIADES DAERAH KABUPATEN MOROWALI SULAWESI TENGAH MENGGUNAKAN METODE APROKSIMASI


RIYADI, RAHMAT (2017) TEKNIK ORTOREKTIFIKASI CITRA PLEIADES DAERAH KABUPATEN MOROWALI SULAWESI TENGAH MENGGUNAKAN METODE APROKSIMASI. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of file text] Text (file text)
SKRIPSI LENGKAP.pdf

Download (5MB)

Abstract (Abstrak)

Salah satu permasalahan yang menyebabkan rendahnya efisiensi penggunaan data citra penginderaan jauh ialah penggunaan georeferensi yang beragam baik itu pada data citra maupun data geospasial dan sejenisnya sehingga sering mengakibatkan tumpang tindih interpretasi lahan, ketidakakuratan dan kurang optimal dalam pemanfaatannya. Penggunaan citra resolusi tinggi semakin meningkat dikarenakan dengan tingginya daya guna yang dimiliki untuk perencanaan pembangunan yang berkelanjutan di Indonesia. Penelitian ini
dilakukan dengan tujuan untuk umum untuk mendukung kebijakan satu peta (KSP) atau one map policy dan menerapkannya dalam program nawacita dari pemerintah Indonesia dengan tujuan khusus menentukan secara manual titik GCP dan menghasilkan data citra Pleiades morowali yang terortorektifikasi. Data citra mentah Pleiades, data DEM, data titik-titik Ground Control Point (GCP) daerah morowali kemudian dikumpulkan untuk melakukan proses ortorektifikasi dalam software PCI Geomatica menggunakan metode aproksimasi maka didapatkan
hasil input data citra yang telah terortorektifikasi dengan nilai RMSer yaitu 0.99 dan akurasi horizontal sebesar 1.97 Meter dibuatkan layout hasil ortorektifikasi citra Pleiades yang telah memenuhi persyaratan sistem georeferensi yang
terintegrasi yang akan mendukung urgensi kebutuhan Indonesia dalam mencapai target kebijakan KSP ini

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > QC Physics
Divisions (Program Studi): Fakultas Matematika dan Ilmu Peng. Alam > Geofisika
Depositing User: Kamaluddin
Date Deposited: 20 Sep 2023 05:02
Last Modified: 20 Sep 2023 05:02
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/28895

Actions (login required)

View Item
View Item