STUDI PAKAN POLLEN LEBAH HUTAN Apis dorsata binghami DI DESA BONTOMANURUNG, KECAMATAN TOMPOBULU, KABUPATEN MAROS


SYAID, NURUL MUHLIZA (2019) STUDI PAKAN POLLEN LEBAH HUTAN Apis dorsata binghami DI DESA BONTOMANURUNG, KECAMATAN TOMPOBULU, KABUPATEN MAROS. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of FULL TEXT] Text (FULL TEXT)
SKRIPSI NURUL MUHLIZA SYAID.pdf

Download (5MB)

Abstract (Abstrak)

Nurul Muhliza Syaid (M111 15 005). Studi Pakan Pollen Lebah Hutan (Apis
dorsata binghami) di Desa Bontomanurung, Kecamatan Tompobulu,
Kabupaten Maros. dibawah bimbingan Sitti Nuraeni dan Andi Sadapotto.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengidentifikasi jenis pollen
yang ada pada madu dan bee bread dari lebah Apis dorsata binghami. Penelitian
ini diharapkan dapat memberikan informasi bagi masyarakat tentang sumber pakan
pollen lebah A.d.binghami. Penelitian dilakukan pada bulan Oktober-November
2018 yang terdiri dari 2 tahap yaitu tahap pertama pengambilan sampel madu, bee
bread, dan sampel bunga di lapangan dan tahap kedua identifikasi jenis pollen yang
ada pada madu dan bee bread di Laboratorium Pengolahan dan Pemanfaatan Hasil
Hutan. Variabel yang diamati dalam penelitian ini adalah Jenis-jenis pollen pada
madu dan bee bread, bentuk-bentuk pollen pada madu dan bee bread dan bentuk�bentuk pollen masing-masing tumbuhan. Hasil penelitian yang telah dilakukan
menunjukkan bahwa Jenis tumbuhan yang menjadi sumber pakan pollen lebah A.
d. binghami adalah Senggani (Melastoma Sp), Rambutan (Nephelium sp), Gamal
(Gliricidia sepium), Kapuk (Ceiba pentandra), Aren (Arenga pinnata), Mangga
(Mangifera Sp), Bungur (Langerstroemia speciosa), Jambu biji (Psidium guajava),
dan Saliara (Lantana camara). Persentase rata-rata jumlah jenis pollen tumbuhan
pada sampel madu dari 3 koloni yang tertinggi adalah jenis pollen Aren dengan
jumlah persentase pada bee bread sebesar 42,17 % dan pollen tumbuhan yang
tertinggi pada madu sebesar 40, 21 %. Setelah dilakukan identifikasi jenis pollen
pada madu dan bee bread maka diperoleh bentuk-bentuk dari pollen yaitu bulat,
lonjong, dan segitiga.
Kata Kunci : Apis dorsata, Pollen, Bee bread, Madu, Desa Bontomanurung

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Kehutanan > Kehutanan
Depositing User: Kamaluddin
Date Deposited: 14 Nov 2023 04:09
Last Modified: 14 Nov 2023 04:09
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/28338

Actions (login required)

View Item
View Item