HUBUNGAN KEMAMPUAN FUNGSIONAL SEHARI-HARI DAN DERAJAT NYERI PADA PENDERITA LOW BACK PAIN MEKANIK DI RSUP DR. WAHIDIN SUDIROHUSODO MAKASSAR


Hasanah, Husnul (2018) HUBUNGAN KEMAMPUAN FUNGSIONAL SEHARI-HARI DAN DERAJAT NYERI PADA PENDERITA LOW BACK PAIN MEKANIK DI RSUP DR. WAHIDIN SUDIROHUSODO MAKASSAR. Skripsi thesis, Universitas Hasahudin.

[thumbnail of file text] Text (file text)
SKRIPSI HUSNUL HASANAH (C11115371).pdf

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Low Back Pain (LBP) merupakan salah satu masalah pada
sistem muskuloskeletal yang paling umum dan saat ini menjadi masalah paling
luas dalam mempengaruhi populasi manusia. Penyebab LBP yang paling sering
adalah keregangan otot atau postur tubuh yang tidak tepat. Faktor lain yang
berhubungan dengan kejadian LBP meliputi karakteristik individu misalnya usia,
jenis kelamin, Body Mass Index (BMI), tinggi badan, kebiasaan olahraga, dan
lama kerja. Rasa nyeri hebat pada LBP sering terjadi dan menyebabkan
penderitanya mengalami keterbatasan fungsional, berkaitan dengan aktivitas kerja
yang berat dan dapat mempengaruhi kualitas hidup penderitanya.
Tujuan Penelitian : Mengetahui adanya hubungan kemampuan fungsional
sehari-hari dan derajat nyeri pada pasien LBP mekanik di Instalasi Rawat Jalan
RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar.
Metode Penelitian : Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif analitik
dengan menggunakan data primer BPFS dan VAS yang diperoleh dari kuesioner
yang diisi langsung oleh pasien. Subjek penelitian adalah pasien penderita LBP
mekanik di Instalasi Rawat Jalan (Poli Tulang Belakang) RSUP Dr. Wahidin
Sudirohusodo Makassar.
Hasil Penelitian : Jumlah total responden dalam penelitian ini adalah 30 orang.
Hasil penelitian uji hubungan BPFS dan VAS menggunakan Spearman
correlation negatif sangat kuat bermakna (r = -0,978 , p = 0,002). Hal ini
menunjukkan bahwa semakin rendah nilai BPFS akan semakin tinggi nilai VAS,
begitu pula sebaliknya.
Kesimpulan : Rerata pasien LBP mekanik memiliki kemampuan fungsional
sehari-hari yang buruk dan derajat nyeri yang sedang hingga buruk. Terdapat
hubungan kuat antara kemampuan fungsional dan derajat nyeri pada pasien LBP
mekanik di Instalasi Rawat Jalan RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Kedokteran > Ilmu Kedokteran
Depositing User: Kamaluddin
Date Deposited: 02 Nov 2023 07:08
Last Modified: 02 Nov 2023 07:08
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/28169

Actions (login required)

View Item
View Item