GAMBARAN PROFIL LIPID PADA PASIEN SINDROMA KORONER AKUT (SKA) DI PUSAT JANTUNG TERPADU RS WAHIDIN SUDIROHUSODO TAHUN 2017


Muchsin, Diah Nurul Islami (2018) GAMBARAN PROFIL LIPID PADA PASIEN SINDROMA KORONER AKUT (SKA) DI PUSAT JANTUNG TERPADU RS WAHIDIN SUDIROHUSODO TAHUN 2017. Skripsi thesis, Universitas Hasahudin.

[thumbnail of file text] Text (file text)
SKRIPSI DIAH NURUL ISLAMI.pdf

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Sindrom Koroner Akut ( SKA ) terjadi karena adanya ruptur atau erosi dari
plak aterosklerosis, termasuk angina pektoris tidak stabil, non-ST elevasi miokard
infark, dan ST elevasi miokard infark. Di Indonesia, SKA masih di anggap sebagai
penyumbang angka kematian tertinggi. Salah satu faktor risiko SKA adalah
dislipidemia, yaitu berupa gangguan metabolisme lipid. Tujuan: Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui gambaran profil lipid pada penderita sindrom koroner
akut. Metode: Penelitian ini bersifat deskriptif observasional dengan menggunakan
data sekunder dari penderita SKA di Pusat Jantung Terpadu (PJT) RS Dr. Wahidin
Sudirohusodo periode Januari – Desember 2017. Hasil: Hasil penelitian ini
menunjukkan dari 100 penderita SKA didapatkan 48 orang (48%) adalah penderita
yang memiliki kadar kolesterol total tinggi (>200 mg/dL) dengan rata-rata 200 dan
standar deviasi 48.73, sebanyak 89 orang (89%) memiliki kadar HDL rendah (<55 –
65 mg/dL) dengan rata-rata 41.24 dan standar deviasi 14.17, adapun yang memiliki
kadar LDL tinggi (> 130 mg/dL) yaitu 38 orang (38%) dengan rata-rata 119.5 dan
standar deviasi 36.47 dan 15 orang (15%) adalah penderita yang memiliki kadar
trigliserida tinggi (>200 mg/dL) dengan rata-rata 139.12 dan standar deviasi 53.67.
Kesimpulan: Penderita sindrom koroner akut dalam penelitian ini sebagian besar
memiliki kadar kolesterol LDL yang tinggi dan kadar kolesterol HDL yang rendah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Kedokteran > Ilmu Kedokteran
Depositing User: Kamaluddin
Date Deposited: 17 Oct 2023 01:35
Last Modified: 17 Oct 2023 01:35
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/28111

Actions (login required)

View Item
View Item