ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN TN.A POST PERCUTANEOUS CORONARY INTERVENTION (PCI) DENGAN DIAGNOSA MEDIS ANGINA PECTORIS STABIL CCS II DAN CORONARY ARTERY DISEASE (CAD) 3VD


Safitri, Ismayani (2021) ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN TN.A POST PERCUTANEOUS CORONARY INTERVENTION (PCI) DENGAN DIAGNOSA MEDIS ANGINA PECTORIS STABIL CCS II DAN CORONARY ARTERY DISEASE (CAD) 3VD. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
R014192031_skripsi Cover1.png

Download (207kB) | Preview
[thumbnail of Bab I & II] Text (Bab I & II)
R014192031_skripsi I-II.pdf

Download (454kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
R014192031_skripsi DP.pdf

Download (83kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R014192031_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Latar belakang: Coronary Artery Disease (CAD) atau penyakit jantung koroner merupakan penyakit yang mengacu pada perubahan patologis di dalam dinding arteri coroner (pembuluh darah arteri yang menyuplai darah ke otot jantung dengan membawa oksigen yang banyak) yang mengakibatkan berkurangnya aliran darah yang melalui pembuluh ini.
Tujuan: Menganalisis secara komprehensif asuhan keperawatan pada kasus kelolaan dengan diagnosa medis APS CCS II dan CAD 3VD.
Hasil: Pengkajian dilakukan untuk mengumpulkan data yang mendukung penegakan diagnosis keperawatan. Diagnosa keperawatan yang ditegakkan yaitu penurunan curah jantung, intoleransi aktivitas, nyeri akut, risiko perdarahan dan risiko infeksi
Pembahasan: Berdasarkan kasus, diagnosa keperawatan yang diangkat sebelum tindakan PCI adalah penurunan curah jantung dengan intervensi perawatan jantung, intoleransi aktivitas dengan intervensi berupa manajemen energi dan terapi aktivitas, nyeri akut dengan intervensi manajemen nyeri. Adapun diagnosa keperawatan yang diangkat setelah tindakan PCI diantaranya nyeri akut dengan intervensi manajemen nyeri, penurunan curah jantung dengan intervensi perawatan jantung, risiko perdarahan dengan intervensi pencegahan perdarahan, dan risiko infeksi dengan intervensi kontrol infeksi. Diagnosa keperawatan diangkat berdasarkan NANDA dan rencana asuhan keperawatan yang diterapkan bersifat mandiri dan kolaboratif dengan mengacu pada NOC dan NIC.
Kesimpulan dan saran: PCI merupakan salah satu penatalaksanaan pada pasien dengan CAD. Perawat perlu memperhatikan asuhan keperawatan yang diberikan sebelum tindakan dan setelah tindakan PCI untuk meminimalkan komplikasi setelah tindakan dan asuhan keperawatan yang diberikan berkualitas.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: CAD, PCI, Keperawatan Kardiovaskular
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Andi Milu
Date Deposited: 28 Feb 2021 03:29
Last Modified: 30 Nov 2021 07:24
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/2788

Actions (login required)

View Item
View Item