STUDI KOMPARATIF STRES ANAK DENGAN KANKER DAN ORANGTUANYA PADA KONDISI RELAPS


Indah Reski Amallia, - (2021) STUDI KOMPARATIF STRES ANAK DENGAN KANKER DAN ORANGTUANYA PADA KONDISI RELAPS. Thesis thesis, UNIVERSITAS INDONESIA.

[thumbnail of TESIS_Indah Reski Amallia_NPM1906337904.pdf] Text
TESIS_Indah Reski Amallia_NPM1906337904.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Pada dekade terakhir, angka remisi pada kanker anak mengalami kemajuan, akan tetapi masih ada penderita yang mengalami relaps dari seluruh kanker anak. Kondisi relaps tidak hanya berdampak pada fisik saja akan tetapi kesehatan psikis penderita dan keluarganya. Anak kanker dan keluarganya sangat rentan mengalami stres. Tujuan dari penelitian ini adalah mengidentifikasi perbedaan stres anak dengan kanker dan orangtuanya pada kondisi relaps. Penelitian ini menggunakan rancangan cross sectional dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden anak kanker dan orangtuanya melalui teknik consecutive sampling. Penelitian ini menggunakan instrumen CRIES-13 for child and parents dengan nilai r=0,885-0,890 dengan nilai uji reliabilitas α Cronbach=0,895. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada perbedaan yang signifikan antara stres anak dengan kanker dan orangtuanya pada kondisi relaps (p=0,017). Variabel yang berpengaruh terhadap stres anak adalah usia, jenis kelamin, dan jenis kanker sedangkan pada orangtua yaitu jenis kelamin dan status pernikahan. Perawat onkologi anak sebaiknya mampu memberikan intervensi manajemen stres bagi Ibu yang memiliki anak kanker dengan relaps dan mengoptimal dukungan dari ayah. Selain itu, anak kanker juga diberikan edukasi dan pendampingan untuk menurunkan stres yang dialaminya karena kondisi relaps.

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions (Program Studi): Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: - Andi Anna
Date Deposited: 05 Jul 2023 02:53
Last Modified: 05 Jul 2023 02:53
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/27137

Actions (login required)

View Item
View Item