UJI PENETRASI IN VITRO SEDIAAN KRIM KOMBINASI EKSTRAK BENGKUANG (Pachyrhizus erosus) DAN BAWANG DAYAK (Eleutherine americana) DENGAN VARIASI KONSENTRASI PROPILEN GLIKOL SEBAGAI PENINGKAT PENETRASI


Syaharuddin, Rahma (2023) UJI PENETRASI IN VITRO SEDIAAN KRIM KOMBINASI EKSTRAK BENGKUANG (Pachyrhizus erosus) DAN BAWANG DAYAK (Eleutherine americana) DENGAN VARIASI KONSENTRASI PROPILEN GLIKOL SEBAGAI PENINGKAT PENETRASI. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Bab I & II] Text (Bab I & II)
N011181530_skripsi_26-01-2023 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
N011181530_skripsi_26-01-2023 cover1.png

Download (93kB) | Preview
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
N011181530_skripsi_26-01-2023 dp.pdf

Download (688kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
N011181530_skripsi_26-01-2023.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Kombinasi ekstrak bengkuang (Pachyrhizus erosus) dan bawang dayak (Eleuherine americana) diformulasi dalam sediaan krim untuk mendapatkan fungsi sebagai pencerah dan antioksidan. Suatu sediaan krim selain dilakukan pengujian stabilitas dan keamanan juga diperlukan untuk mengetahui bagaimana laju penetrasi masuk ke dalam lapisan kulit. Dibutuhkan suatu peningkat penetrasi untuk meningkatkan difusi obat ke dalam stratum korneum. Salah satu contohnya yaitu propilen glikol yang memiliki mekanisme kerja meningkatkan difusi obat menembus membran sel dan memberikan efek hidrasi kulit yang melunakkan lapisan keratin pada stratum korneum. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui laju penetrasi dari sediaan krim kombinasi ekstrak bengkuang (Pachyrhizus erosus) dan ekstrak umbi bawang dayak (Eleuherine americana) dengan variasi konsentrasi propilen glikol sebagai peningkat penetrasi. Formula krim kombinasi dibuat dengan menggunakan peningkat penetrasi propilen glikol dengan berbagai konsentrasi berturut-turut yaitu F1 (0%), F2 (10%), F3 (15%), dan F4 (20%). Selanjutnya dilakukan uji penetrasi menggunakan sel difusi Franz dengan membran polimerik selulosa. Hasil penelitian menunjukkan propilen glikol memiliki pengaruh yang signifikan terhadap krim kombinasi dimana semakin tinggi konsentrasi propilen glikol maka semakin tinggi laju dan jumlah kumulatif kuarsetin terpenetrasi dengan profil penetrasi terbaik yaitu F4 (Propilen glikol 20%) yang memiliki laju penetrasi yang paling cepat dan memiliki nilai jumlah kumulatif kuarsetin terpenetrasi tertinggi dengan nilai 209,02 µg/cm2.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Krim kombinasi, Bengkuang, Bawang dayak, Propilen glikol, Uji penetrasi
Subjects: S Agriculture > SD Forestry
Depositing User: Andi Milu
Date Deposited: 10 Apr 2023 01:00
Last Modified: 10 Apr 2023 01:00
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/26227

Actions (login required)

View Item
View Item