Suryaman, Aan (2022) Birokrasi dan Kepemimpinan Politik Ramlan Badawi di Kabupaten Mamasa = Ramlan Badawi's Bureaucracy and Political Leadership in Mamasa District. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
E041181313_skripsi_03-01-2023 cover1.png
Download (195kB) | Preview
E041181313_skripsi_03-01-2023 1-2.pdf
Download (1MB)
E041181313_skripsi_03-01-2023 dp.pdf
Download (1MB)
E041181313_skripsi_03-01-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 29 March 2025.
Download (3MB)
Abstract (Abstrak)
Aan Suryaman E041181113. Birokrasi dan Kepemimpinan Politik Ramlan Badawi di Kabupaten Mamasa . Di bawah Bimbingan Andi Naharuddin, S.IP, M.Si. dan Haryanto, S.IP, M.A.
Salah satu masalah yang masih terjadi di birokrasi pemerintah daerah adalah patronase dan klientelisme yang masih sering digunakan oleh para politisi untuk melaksanakan agenda tertentu di luar tugas pokok dan fungsi birokrasi. Tulisan ini menjelaskan tentang “Ramlan Badawi(Bupati Mamasa)” yang berusaha membangun patronase dan klientalisme pada tingkatan birokrasi yaitu Sekretariat Daerah, Dinas/Badan, Kecamatan hingga Kelurahan dan Desa untuk menjaga stabilitas kepemimpinannya hingga akhir jabatan dalam meraih keuntungan pribadi dari efek patronase dan klientalisme yang ia bangun semasa kepemimpinannya yang diterapkan agar memastikan dirinya terpilih kembali pada pilkada serentak 2018 sampai pada akhir masa jabatannya di tahun 2023. Berdasarkan itu fokus penilitian ini yaitu, bagaimana hubungan birokrasi dan kepemimpinan politik Ramlan Badawi dan apa saja bentuk patronase dan klientelisme yang terbangun di Kabupaten Mamasa .
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menjelaskan hubungan birokrasi dan kepemimpinan politik Ramlan Badawi dan bentuk patronase dan klientelisme yang terbangun di Kabupaten Mamasa. Penelitian ini dilaksanakan di Kabupaten Mamasa. Waktu penelitian ini dimulai dari bulan April 2022. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif. Menggunakan teknik pengumpulan data wawancara mendalam, obsevari serta dokumentasi.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pola hubungan yang terbangun dalam konteks ini bersifat individual; antara dua individu, yaitu Bupati(patron) dan birokrasi(klien), terjadi hubungan timbal-balik atau yang disebut interaksi bersifat resiprokal dengan mempertukarkan sumber daya yang dimiliki oleh semua pihak untuk meraih keuntungan. Bentuk patronase dan klientelisme yang penulis temukan dalam penilitian ini adalah pertama, relasi yang terbangun pada lingkup tingkatan birokrasi dimulai dari Sekretariat Daerah, Dinas/Badan, Kecamatan, Kelurahan yang karir dan jabatannya ditentukan oleh Ramlan Badawi melalui ikatan kekeluargaan dan pengabdian serta kepercayaan terhadapnya. Kedua, pada birokrasi tingkat Desa relasi yang terbangun dengan pork barrel dan vote buying untuk memobilisasi suara.
Kata Kunci : Birokrasi, Patronase, Klientelisme
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Bureaucracy, Patronage, Clientelism |
Subjects: | J Political Science > JA Political science (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Politik |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 06 Apr 2023 01:29 |
Last Modified: | 06 Apr 2023 01:29 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/26185 |