KRITIK MAHASISWA TERHADAP KEBIJAKAN JOKOWI: ANALISIS WACANA GERAKAN KRITIK MAHASISWA DI MEDIA SOSIAL INSTAGRAM TAHUN 2021 = STUDENT CRITICISM ON JOKOWI'S POLICY: DISCOURSE ANALYSIS OF STUDENT CRITICISM MOVEMENT ON INSTAGRAM SOCIAL MEDIA IN 2021


Najamuddin, Najamuddin (2022) KRITIK MAHASISWA TERHADAP KEBIJAKAN JOKOWI: ANALISIS WACANA GERAKAN KRITIK MAHASISWA DI MEDIA SOSIAL INSTAGRAM TAHUN 2021 = STUDENT CRITICISM ON JOKOWI'S POLICY: DISCOURSE ANALYSIS OF STUDENT CRITICISM MOVEMENT ON INSTAGRAM SOCIAL MEDIA IN 2021. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
E022201012_tesis_03-01-2023 COVER1.jpg

Download (243kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
E022201012_tesis_03-01-2023 BAB 1-2.pdf

Download (906kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
E022201012_tesis_03-01-2023 DP.pdf

Download (516kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
E022201012_tesis_03-01-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 24 March 2025.

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Penelitian ini bertujuan menganalisis (1) pesan teks kritik mahasiswa di media sosial instagram dan (2) alasan mahasiswa melakukan kritik pada kebijakan pemerintah di rezim Joko Widodo. Data primer berupa unggahan kritik mahasiswa di akun media sosial Instagram. Mahasiswa tersebut berasal dari Himpunan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) angkatan 2021 dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia yang terdiri atas: BEM Universitas Indonesia, BEM Universitas Semarang, BEM Universitas Hasanuddin, BEM Universitas Gadjah Mada, BEM Udayana Bali, BEM Universitas Padjajaran. Metode yang digunakan ialah metode analisis wacana Teun A. Vand Dijk. Metode ini memfasilitasi untuk menjawab pertanyaan apa pesan kritik, bagaimana pesan itu ditampilkan dan mengapa pesan itu diproduksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kritik mahasiswa di media sosial Instagram merupakan wacana untuk melawan dan sebagai bentuk ekspresi ketidaksetujuan terhadap kebijakan Jokowi. Para kelompok mahasiswa ini mengkritik kebijakan Jokowi tentang pengesahan UU Omnibus Law yang sangat berdampak buruk terhadap iklim dan lingkungan. Pengesahan UU Nomor 19 Tahun 2019 yang dinilai sebagai upaya sistematisasi pemerintah untuk melemahkan KPK. Kebijakan UU ITE yang dianggap mengekang kebebasan berekspresi di media sosial. Dalam hasil analisis dinyatakan bahwa kekuasaan di balik bahasa mahasiswa melakukan kritik kepada pemerintah yaitu: mahasiswa merupakan identitas privelese, adanya kecemasan kelas pemuda terpelajar terhadap masa depan mereka, dan ada beban sejarah masa lalu dari mahasiswa generasi sebelumnya. Penggunaan media sosial Instagram dalam mengkritik kebijakan pemerintah merupakan sarana alternatif untuk melawan wacana dari pemerintah dan memobilisasi gerakan mahasiswa

Keywords : Analisis Wacana, Gerakan Mahasiswa, Joko Widodo

Item Type: Thesis (Thesis)
Uncontrolled Keywords: Discourse Analysis, Student Movement, Joko Widodo
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 04 Apr 2023 00:51
Last Modified: 04 Apr 2023 00:51
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/26088

Actions (login required)

View Item
View Item