Kondisi Fasilitas dan Tingkat Pemanfaatan serta Permasalahan Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Tanrusampe Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan = Facility Conditions and Utilization Rates, and Problems of Tanrusampe Fish Landing Base of Jeneponto Regency, South Sulawesi


Widyasari, Firda (2022) Kondisi Fasilitas dan Tingkat Pemanfaatan serta Permasalahan Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Tanrusampe Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan = Facility Conditions and Utilization Rates, and Problems of Tanrusampe Fish Landing Base of Jeneponto Regency, South Sulawesi. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
L051181503_skripsi_30-11-2022 cover1.png

Download (109kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
L051181503_skripsi_30-11-2022 1-2.pdf

Download (868kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
L051181503_skripsi_30-11-2022 dp.pdf

Download (623kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
L051181503_skripsi_30-11-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 8 March 2025.

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kondisi dan menganalisis tingkat pemanfaatan fasilitas dan permasalahan yang terdapat di PPI Tanrusampe Kabupaten Jeneponto. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus. Pengumpulan data primer dilakukan dengan cara observasi dan wawancara, yang meliputi jenis, ukuran, kapasitas, dan kondisi fasilitas, serta aktivitas dan permasalahan yang dihadapi. Data sekunder dikumpulkan melalui studi pustaka yang meliputi armada penangkapan ikan, jenis alat tangkap, hasil tangkapan, dan keadaan umum PPI Tanrusampe. Fasilitas yang terdapat pada di PPI Tanrusampe adalah (1) fasilitas pokok yang terdiri dari dermaga, kolam pelabuhan, breakwater, kedalaman perairan dan daratan pelabuhan; (2)fasilitas fungsional terdiri dari gedung TPI, bengkel, instalasi air, gudang es, tempat pengemasan, gedung speedboat, dan gedung pengawasan; (3) fasilitas penunjang terdiri dari aula, musholla, toilet, kantor pelabuhan, kantin, tempat parkir dan mess operator. Kondisi PPI Tanrusampe terlihat kotor akibat banyaknya sampah yang berasal dari kegiatan bongkar muat dan aktivitas di pelabuhan serta kondisi beberapa fasilitas masih membutuhkan perbaikan. Fasilitas yang masih bisa dipergunakan dan tingkat pemanfaatannya belum mencapai batas optimal adalah dermaga, kolam pelabuhan, daratan pelabuhan dan TPI, dengan tingkat pemanfaatan fasilitasnya masing-masing 63%, 77,86%, 76,07%, dan 10%, sedangkan kedalaman kolam pelabuhan tingkat kesesuaiannya 73%. Areal tempat parkir telah melampaui kapasitasnya, dengan tingkat pemanfaatannya 100%. Fasilitas yang tersedia namun belum difungsikan dengan baik dan masih membutuhkan perbaikan terdiri dari bengkel, instalasi air, gudang es, tempat pengemasan, gedung speedboat, gedung pengawasan, dan mess operator. Masalah yang sering dikeluhkan oleh nelayan yaitu fasilitas yang ada belum memadai, kolam pelabuhan yang dangkal, serta adanya retribusi yang dipungut oleh pemerintah.

Keywords : Fasilitas, kondisi, pangkalan pendaratan ikan, Tanrusampe, tingkat pemanfaatan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Condition, facilities, fish landing base, Tanrusampe, utilization rate
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 21 Mar 2023 02:31
Last Modified: 21 Mar 2023 02:31
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/25752

Actions (login required)

View Item
View Item